Qatar Bongkar Rahasia Gencatan Senjata Hamas-Israel

Qatar Bongkar Rahasia Gencatan Senjata Hamas-Israel

Sebagai imbalannya, Israel akan membebaskan tiga tahanan Palestina dengan imbalan setiap orang Israel yang dibebaskan. Sementara itu, menurut laporan Channel 13, antara 12 dan 13, sandera Israel akan dibebaskan setiap hari selama empat hari gencatan senjata.

Sebanyak 20 sandera Israel lainnya bisa dibebaskan jika gencatan senjata diperpanjang selama dua hari, kata lembaga penyiaran itu.

Israel memperkirakan 30 sandera lainnya dibebaskan dari tawanan Hamas.

“Tentara Israel akan terus mengendalikan bagian utara Jalur Gaza,” Kata saluran tersebut.

“Bahan bakar hanya akan diizinkan masuk Gaza selama periode gencatan senjata,” Lapor Channel 13.

Channel 12 juga melaporkan bahwa 10 sandera Israel akan dibebaskan pada tahap pertama, yang akan diikuti dengan pembebasan kelompok tahanan Palestina yang pertama.

BACA JUGA:

“Ini adalah kesepakatan terbaik yang bisa Anda dapatkan saat ini,” Demikian laporan saluran televisi tersebut, mengutip seorang pejabat keamanan Israel yang tidak disebutkan namanya.

Semua sandera yang akan dibebaskan oleh Hamas adalah yang berkewarganegaraan Israel, kata sumber politik Israel kepada lembaga penyiaran publik KAN.

“Jika Hamas melepaskan warga negara asing, itu di luar kesepakatan,” Kata sumber itu.

“Selama periode gencatan senjata, serangan udara akan dihentikan selama enam jam sehari,” Tutup sumber tersebut.

BACA JUGA:

Demikian point kesepakatan antara Hamas dan Israel untuk melaksanakan gencatan senjata yang akan berlangsung empat hari ke depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: