Tips Merawat Murai Batu Agar Menang Saat Lomba. Simak Penjelasanya Di sini!

Tips Merawat Murai Batu Agar Menang Saat Lomba. Simak Penjelasanya Di sini!

RADARPENA.CO.ID - Dalam perlombaan murai batu sering menjadi kelas teramai dengan hadiah yang bisa mencapai puluhan juta rupiah.

Sering sekali para kicau mania kesusahan untuk menentukan perawatan yang baik agar burung murai batu cepat gacor.

Jika para kicau mania salah merawat tentu akan berdampak pada performa burung murai batu kamu tidak maksimal dan tidak gacor, tentu kondisi tersebut membuat kamu merasa risau dengan perawatan yang membuat burung tidak maksimal atau tidak gacor.

Gacor atau rajin berbunyi tentunya menjadi keinginan para kicau mania sebab untuk memenangkan perlombaan burung harus terus berlatih hingga akhirnya unggul.

Perawatan burung murai batu merupakan hal yang harus diperhatikan jika ingin memiliki burung yang berkualitas bagus.

BACA JUGA:

Beberapa tips mudah merawat burung murai batu agar menang saat lomba :

1. Pengembunan

Pengembunan diwajibkan untuk burung murai batu setiap hari dari pukul 05.00 hingga  menjelang terik matahari sekitar pukul 07.00.

Pengembunan ini dilakukan agar burung murai batu merasa sedang berada dialam bebas, membuat burung menjadi lebih rileks.

2. Penjemuran

Setelah burung dilakukan pengembunan burung dijemur dengan waktu menyesuaikan kondisi burung, penjemuran ini akan membantu menaikan birahi burung sehingga sifat fighter akan meningkat.

3. Memandikan

Jika sudah dilakukan pengembunan dan penjemuran selanjutnya yaitu memandikan burung murai batu yang dilakukan setiap hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: