Serba Serbi Sepeda Listrik Yang Harus Kamu Tahu Sebelum Membelinya

Serba Serbi Sepeda Listrik Yang Harus Kamu Tahu Sebelum Membelinya

JAKARTA, RADARPENA - Sepeda listrik, salah satu kendaraan yang baru baru ini mulai diminati oleh sebagian orang. Sepeda Listrik adalah sepeda yang didukung oleh motor listrik sebagai sumber tenaga.

Sepeda ini memiliki sistem yang memungkinkan pengendara untuk membantu perjalanan dengan menggunakan tenaga listrik, yang membuatnya lebih mudah untuk mengayuh Sepeda, terutama di tanjakan atau saat menghadapi medan yang sulit.

BACA JUGA:Pemkot Masifkan Budaya Sepeda di Kota Bandung

Keberadaan sepeda listrik sudah menjadi gaya hidup dan kebutuhan masyarakat, khususnya bagian perkotaan.

Selain harganya murah dan terjangkau, sepeda listrik juga lebih praktis, tidak perlu dikayuh, dan tidak menggunakan bahan bakar, pastinya akan jauh lebih hemat dibanding menggunakan kendaraan bermesin lainnya seperti motor.

Oleh karenanya, sepeda listik saat ini banyak digunakan masyarakat, baik orang dewasa maupun anak-anak.

BACA JUGA:Sejarah Hari Sepeda Sedunia, Yuk Ikuti Penelusurannya

Sepeda listrik ini bisa dijadikan alternatif pengganti motor, untuk menjangkau tempat yang dekat seperti kantor yang berada di perumahan, pasar, sampai untuk mengantar anak ke sekolah.

Meskipun sudah banyak sekali orang yang memakai sepeda listrik ini, penting untuk memeriksa peraturan setempat terkait penggunaan sepeda listrik di wilayah tempat kamu tinggal.

Beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu perihal usia minimum pengendara, batas kecepatan, dan lokasi yang diizinkan untuk mengendarai sepeda listrik.

Selalu perhatikan keselamatan saat menggunakan sepeda listrik dan kenakan perlengkapan pelindung seperti helm untuk melindungi diri saat kamu berkendara.

BACA JUGA:Pesepeda Dunia Jasper Philipsen Juara di Etape 11 Tour de France

Berikut ini beberapa hal yang harus kamu tahu mengenai Sepeda Listrik dan manfaatnya :

- Sepeda listrik memiliki motor listrik yang terletak di roda belakang atau tengah. Motor ini memberikan bantuan daya saat kamu mengayuh, mengurangi usaha fisik yang dibutuhkan untuk berkendara, dan memungkinkan kamu mencapai kecepatan yang lebih tinggi dengan mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: