Jangan Takut Laporkan KDRT! Ini Cara-cara Lapor KDRT Secara Online

Selasa 27-08-2024,12:23 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) bisa terjadi di mana saja dan kapan saja. 

Sebagai istri atau suami yang mengalami hal tersebut, usahakan jangan memendam apa yang dialami. 

Cobalah untuk melaporkan kekerasan tersebut ke pihak yang berwajib. 

Perlu disadari jika dalam keadaan terdesak, termasuk pertikaian yang berujung pada KDRT, tentu kita tidak bisa berpikir jernih terkait kondisi ke depannya.

 

Kita sendiri perlu tenang dan segera meminta tolong kepada orang di sekitar. 

Ada kalanya merasa sungkan untuk memberi tahu orang sekitar tentang permasalahan rumah tangga. 

Kita terlalu takut untuk membicarakan hal yang kita alami ke sanak saudara atau mungkin teman terdekat. 

Ada juga mungkin orang-orang yang tinggal di pelosok susah untuk dijangkau dalam penanganannya. 

BACA JUGA:Risih Dihubungi Nomor Spam? Ini Daftar Aplikasi Pelacak Nomor HP Tak Dikenal

Layanan pengaduan secara langsung belum memadai. 

Mereka sulit memiliki akses untuk bisa melapor.  

Melapor polisi bisa menjadi tindakan pertama saat melapor tindak kekerasan yang dialami atau dilihat. 

Selain polisi ada beberapa cara melapor tindak KDRT secara online.

 

Kategori :