JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengungkapkan, bahwa pihaknya telah mengantongi nama-nama yang akan menjadi kandidat Direktur Teknik federasi.
Menurutnya, sejauh ini sudah ada empat nama yang dipersiapka PSSI untuk nantinya akan diseleksi oleh PSSI.
Sejauh ini, posisi Direktur Teknik PSSI masih ditempati oleh Indra Sjafri yang sudah ditunjuk menjadi pelatih Timnas U-20 Indonesia.
BACA JUGA:Babak Baru, MU Tidak Pecat Erik Ten Hag Jika Bersedia Ambil Opsi Ini
"Sudah ada 3-4 nama yang masuk," ucap Erick Thohir usai laga Timnas U-20 Indonesia vs China Jumat 22 Maret 2024.
"Saya sedang review siapa yang terbaik," imbuhnya.
Erick Thohir sedikit memberi bocoran terkait empat nama kandida tersebut, masing-masing dari mereka berasal dari negara Jerman, Belanda, Spanyol, dan Inggris.
"Ada dari Jerman, ada dari Belanda, ada dari Spanyol. Satu lagi dari Inggris," sebutnya.
Erick mengatakan, bahwa sejauh ini peran Direktur Teknik PSSI baru dan pelatih Timnas Indonesia di semua kelompok umur ditugaskan berkolaborasi mencari pakem sepak bola Tanah Air.
Saat ini Timnas Indonesia dan U-23 ditangani oleh Shin Tae-yong. Sedangkan Nova Arianto mendapatkan kepercayaan menukangi Timnas U-17 Indonesia.
BACA JUGA:Krisis Pemain! Shin Tae-yong Panggil Rachmat Irianto dan Ferrari untuk Laga Tandang ke Vietnam
Sementara Satoru Mochizuki beberapa waktu lalu telah ditunjuk menjadi arsitek Timnas Putri Indonesia.
"Semoga dalam jangka panjang kita bisa mulai menemukan apa pakem sepak bola versi Indonesia," pungkasnya.