Chery Tiggo Cross Meluncur di IIMS 2025: SUV Stylish dengan Spesifikasi Mewah dan Harga Terjangkau

Chery Tiggo Cross Meluncur di IIMS 2025: SUV Stylish  dengan Spesifikasi Mewah dan Harga Terjangkau

Chery Tiggo Cross--net

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID – PT Chery Sales Indonesia (CSI) menghadirkan Chery Tiggo Cross sebagai salah satu bintang utama di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. 

Untuk menarik minat konsumen, Chery menawarkan skema cicilan ringan, mulai dari Rp5 jutaan per bulan.

"Keseluruhan atribut unggulan ini Chery tawarkan dengan struktur harga terbaik dan sangat kompetitif di kelasnya," ujar Mohamad Ilham Pratama, Head of Marketing PT Chery Sales Indonesia, dalam keterangannya, Rabu 19 Februari 2025.

Desain Tangguh dengan Filosofi "Harimau"

Chery Tiggo Cross hadir sebagai SUV Crossover yang mengintegrasikan desain premium, fitur keselamatan canggih, dan teknologi inovatif. 

Mobil ini juga memiliki program after sales yang memberikan nilai tambah bagi pelanggan.

BACA JUGA:Spesifikasi BYD Sealion 7: Mobil SUV Listrik Mewah dengan Teknologi Canggih Resmi Diluncurkan di IIMS 2025

Desain kendaraan ini terinspirasi dari ikon harimau, melambangkan kegagahan dan ketangguhan. 


Chery Tiggo Cross--net

Konsep desainnya dikenal sebagai “Biomimetic Tiger Face”, dengan kombinasi garis tegas dan elemen aerodinamis yang menciptakan kesan dinamis serta berani.

Bagian depan mobil ini semakin modern dan stylish dengan “Tiger Roar Outlining Design”, yakni kontur bumper yang memberikan tampilan megah dan bertenaga.

Dimensi Luas, Interior Modern dengan Teknologi Canggih

Tidak hanya tampilan luar yang agresif, Chery Tiggo Cross juga memiliki kabin luas dan nyaman dengan dimensi:

  • Panjang: 4.320 mm
  • Lebar: 1.831 mm
  • Tinggi: 1.652 mm

BACA JUGA:Hadir di IIMS 2025, Honri Boma EV: Mobil Listrik Mewah, Ramah Kantong dan Lingkungan

Mobil ini juga dilengkapi dengan layar sentuh Dual Link Screen 10,25 inci, mendukung Bluetooth, USB, wireless Android Auto & Apple CarPlay, serta Intelligent Voice Assistant untuk pengalaman berkendara yang lebih praktis dan modern.

Antusiasme pengunjung terhadap Chery Tiggo Cross di IIMS 2025 sangat tinggi. Dalam tiga hari pertama pameran, SUV ini telah terjual sebanyak 80 unit. Pihak Chery optimistis angka tersebut akan terus meningkat hingga akhir ajang IIMS pada 23 Februari 2025.

Harga dan Varian Chery Tiggo Cross

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: