Hasil AC Milan vs Feyenoord 1-1: Kartu Merah Theo Hernandez Jadi Petaka, Rossoneri Tersingkir dari UCL

AC Milan kalah agregat 2-1 Feyenoord di AC Milan-tangkapan layar-AC Milan
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - AC Milan harus mengucapkan selamat tinggal dari Liga Champions 2024/2025 setelah bermain imbang 1-1 melawan Feyenoord di leg kedua playoff 16 besar.
Hasil ini membuat Rossoneri tersingkir karena kalah agregat 1-2. Pertandingan yang berlangsung di Stadion San Siro, Rabu (19/2/2025) dini hari WIB, berjalan dramatis hingga menit akhir.
Milan sempat memimpin lebih dulu lewat gol cepat Santiago Gimenez di menit pertama. Sundulan pemain asal Argentina itu berhasil membobol gawang Feyenoord. Namun, setelah itu, Milan kesulitan menambah gol meski memiliki beberapa peluang melalui Tijjani Reijnders, Joao Felix, dan Yunus Musah.
Feyenoord, yang bermain lebih defensif, mulai bangkit di babak kedua. Situasi semakin sulit bagi Milan setelah Theo Hernandez menerima kartu kuning kedua karena diving di kotak penalti Feyenoord, membuat Rossoneri bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-51.
BACA JUGA:Prediksi AC Milan vs Feyenoord Liga Champions 19 Febuari 2025: Siapa Lolos 16 Besar?
Meski dalam kondisi kurang pemain, Milan sempat mengancam lewat tembakan Christian Pulisic, namun masih bisa ditepis kiper Feyenoord, Timon Wellenreuther.
Feyenoord akhirnya menyamakan skor di menit ke-73 melalui sundulan Julian Carranza, yang sekaligus mengubah agregat menjadi 2-1 untuk keunggulan tim asal Belanda itu.
Milan berusaha menekan habis-habisan di sisa waktu pertandingan, tetapi gagal mencetak gol tambahan. Kegagalan ini memastikan Feyenoord lolos ke babak berikutnya, sementara Milan harus pulang lebih awal.
Pertandingan berakhir dengan insiden cekcok antara Rafael Leao dan Givairo Read. Wasit memberikan kartu merah kepada Read dan kartu kuning untuk Leao setelah peluit akhir dibunyikan.
Daftar Susunan Pemain
AC Milan (4-2-3-1):
Mike Maignan; Theo Hernandez, Rafael Leao, Joao Felix, Christian Pulisic (63' Davide Bartesaghi); Santiago Gimenez (71' Youssouf Fofana), Strahinja Pavlovic, Malick Thiaw, Kyle Walker; Tijjani Reijnders (83' Tammy Abraham), Yunus Musah (83' Samuel Chukwueze).
Pelatih: Sergio Conceicao.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: