Harga Terbaru iPhone Januari 2025: iPhone 14 dan 15 Turun, iPhone 16 Berapa?

iPhone 14--
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Per Januari 2025, harga iPhone di Indonesia mengalami penyesuaian, terutama setelah peluncuran iPhone 16.
Namun, perlu dicatat bahwa iPhone 16 belum tersedia secara resmi di Indonesia karena belum memenuhi persyaratan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 40%.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan bahwa iPhone 16 yang beredar di pasar Indonesia adalah ilegal.
Persentase tersebut harus dipenuhi melalui investasi dan penggunaan elemen-elemen pembuat iPhone yang bahan bakunya berasal dari Indonesia.
Terbaru, juru bicara Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Febri Hendri Antoni Arif mengatakan, pihak Apple telah mengirimkan surat ke Menperin Agus untuk audiensi masalah tersebut.
Lalu bagaimana dengan harga iPhone 15 Pro dan iPhone 14 Pro?
iPhone 15 Pro hadir dengan sejumlah peningkatan signifikan dibandingkan generasi sebelumnya, seperti chipset A17 Bionic yang lebih kencang, layar ProMotion lebih responsif, serta kamera lebih canggih.
engan penurunan harga ini, iPhone 15 Pro menjadi pilihan semakin menarik bagi pengguna yang menginginkan performa terbaik.
Besaran penurunan harga iPhone 15 Pro bervariasi tergantung pada kapasitas penyimpanan.
Namun, secara umum, penurunan harga iPhone 15 Pro ini mencapai hingga Rp 2 jutaan apalagi setelah hadirnya iPhone 16 series.
Hal ini tentu menjadi kesempatan emas bagi pelanggan untuk memiliki smartphone idaman dengan harga yang lebih hemat.
Selain iPhone 15 Pro, iBox juga memberikan penawaran menarik untuk iPhone 14 dan iPhone 13 Pro.
Kedua model ini juga mengalami penurunan harga, meskipun tidak sebesar iPhone 15 Pro.
Penurunan harga ini membuat iPhone 14 dan iPhone 13 Pro menjadi pilihan lebih terjangkau bagi mereka yang memiliki budget terbatas.
- BACA JUGA:Geram! Direktur Teknik Persija Tantang Netizen yang Tuntut Rizky Ridho Abroad: Ayo ke Kantor Saya
- BACA JUGA:Legenda Timnas Indonesia Optimis Patrick Kluivert Mampu Mencapai Level Negara-negara Elite
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: