Resep Pastel Ufo Isi Ayam yang Lezat dan Renyah, Cocok untuk Camilan Keluarga dan Acara Spesial

Resep Pastel Ufo Isi Ayam yang Lezat dan Renyah, Cocok untuk Camilan Keluarga dan Acara Spesial

Resep pastel ufo isi ayam --Instagram @hidayatchefkoko

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Mencari camilan yang lezat, unik, dan mudah dibuat? Pastel ufo adalah pilihan yang tepat! Bentuknya yang unik menyerupai piring terbang, dengan kulit renyah yang membalut isian gurih, menjadikannya favorit di berbagai kesempatan. 

Salah satu variasi yang paling disukai adalah pastel ufo isi ayam, yang menawarkan rasa gurih dari ayam, sayuran segar, dan bumbu pilihan yang menggoda selera.

Pastel ufo isi ayam sangat cocok disajikan saat santai bersama keluarga, arisan, acara ulang tahun, atau sekadar menemani waktu minum teh.

Keunikan bentuknya juga bisa menjadi daya tarik tersendiri, terutama bagi anak-anak yang suka tampilan makanan yang menarik. 

Tak hanya itu, proses pembuatannya pun cukup mudah, bahkan bagi pemula. Dengan bahan-bahan yang sederhana dan teknik yang bisa dikuasai dengan cepat, kamu bisa menghadirkan pastel ufo isi ayam spesial buatan sendiri di rumah.

BACA JUGA:

Nah, berikut ini adalah resep pastel ufo isi ayam yang dijamin membuat siapa pun yang mencobanya bakal ketagihan!

Resep Pastel Ufo Isi Ayam

Dikutip Radarpena dari Instagram @hidayatchefkoko, inilah resep pastel ufo isi ayam yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya sendiri di rumah. 

Bahan Adonan Kulit Pastel

Bahan A:

  • 500 gram tepung terigu protein sedang
  • 50 gram tepung beras
  • 30 gram tepung tapioka
  • 50 gram margarine
  • 5 gram garam
  • 5 gram kaldu bubuk

Bahan B:

  • 240 gram air

Bahan C:

  • 50 gram Puff Pastry Shortening

Bahan D:

  • 1500 ml minyak goreng (untuk menggoreng)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: