Pesan Penting Kamala Harris Pasca Kekalahan dalam Pemilu Presiden AS 2024

Pesan Penting Kamala Harris Pasca Kekalahan dalam Pemilu Presiden AS 2024

Pesan penting dalam pidato Kamala Harris usai Pilpres AS 2024 berlangsung--

 

"Hanya ketika cukup gelap, kita bisa melihat bintang-bintang," tambahnya, mengutip pepatah yang menginspirasi banyak orang untuk tidak kehilangan semangat dalam menghadapi tantangan.

 

VIDEO PIDATO KAMALA HARRIS

BACA JUGA:Kamala Harris Sebut Donald Trump 'Penuh Kebohongan' di Podcast 'Call Her Daddy'

Ucapan Terima Kasih kepada Keluarga dan Tim Kampanye

Harris menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam kepada keluarganya, terutama kepada suaminya Doug, serta kepada Presiden Joe Biden dan Ibu Negara Dr. Jill Biden atas dukungan yang mereka berikan sepanjang kampanye.

"Saya penuh rasa terima kasih untuk kepercayaan yang telah Anda berikan kepada saya, penuh dengan cinta untuk negara kita, dan penuh dengan tekad," ujar Harris kepada para pendukungnya yang hadir.

Ia juga mengapresiasi kerja keras tim kampanye, para relawan, dan para pekerja pemilu yang telah bekerja tanpa lelah untuk memastikan proses pemilu berjalan lancar.

"Saya tahu pelayanan kalian untuk negara ini akan terus berlanjut," katanya, menegaskan komitmennya untuk tetap mendukung negara meskipun tidak berhasil meraih kemenangan.

BACA JUGA:Pilpres Amerika 2024: Kamala Harris vs Donald Trump, Ketatnya Persaingan Siapa Jadi Pemenang?

Pesan untuk Generasi Muda

Salah satu pesan utama yang disampaikan Harris adalah kepada generasi muda yang mungkin merasa cemas dengan masa depan.

Ia meyakinkan mereka bahwa meskipun saat-saat sulit mungkin datang, hal itu tidak akan menghentikan perjuangan untuk menciptakan dunia yang lebih baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: