Resep Roti Unyil: Camilan Mungil dengan Beragam Isian Favorit Anak-anak

Resep Roti Unyil: Camilan Mungil dengan Beragam Isian Favorit Anak-anak

Ilustrasi roti unyil --Instagram @sarongsarie

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Roti unyil adalah salah satu camilan khas Indonesia yang dikenal karena ukurannya yang kecil dan imut, serta beragam isian yang menggugah selera. 

Meski berasal dari Bogor, roti ini sudah terkenal di berbagai daerah karena cita rasanya yang lezat dan variatif. Ukuran kecilnya membuat roti unyil ini sangat cocok sebagai camilan ringan, terutama untuk anak-anak. 

Selain isian yang umum seperti sosis dan cokelat, kamu bisa mencoba variasi isian lainnya, seperti daging cincang, tuna, atau selai kacang untuk memberi cita rasa berbeda. 

Roti unyil adalah camilan yang sangat fleksibel untuk dikreasikan sesuai dengan selera. Tidak hanya cocok untuk camilan, roti unyil juga bisa menjadi bekal sekolah yang praktis bagi anak-anak.

Berikut ini akan kami bagikan resep roti unyil dengan proses pembuatan yang relatif mudah dan bisa menjadi favorit si kecil di rumah.

BACA JUGA:

Resep Roti Unyil

Berikut ini adalah resep roti unyil yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya sendiri di rumah sebagai camilan lezat, seperti dikutip Radarpena dari Instagram @sarongsarie.

Bahan A:

  • 250 gram tepung cakra
  • 25 gram susu bubuk
  • 5 gram ragi instan 
  • 60 gram gula halus
  • 100 ml susu cair dingin + 1 butir telur

Bahan B:

  • 50 gram butter
  • 1/4 sdt garam
  • Bahan Isian: meses, selai blueberry, keju, sosis
  • Bahan olesan sebelum masuk oven: 1 butir kuning telur + 1 sdm susu cair
  • Bahan olesan setelah oven: margarin

Cara Membuat:

1. Masukkan bahan kering A aduk rata, masukkan susu cair + telur, mixer sampai tercampur rata dan membentuk adonan.

2. Masukkan butter dan garam, mixer dengan kecepatan tinggi sampai kalis elastis, windowpane.

3. Bulatkan adonan, diamkan selama 45 menit sampai mengembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: