Berbaju Hitam, Sandra Dewi Bakal Bersaksi di Depan Hakim Soal Korupsi Timah Sang Suami Harvey Moeis

Berbaju Hitam, Sandra Dewi Bakal Bersaksi di Depan Hakim Soal Korupsi Timah Sang Suami Harvey Moeis

Sandra Dewi tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat-anisha-radarpena.co.id

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Aktris Sandra Dewi tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis, 10 Oktober  2024.

Sandra Dewi akan bersaksi di depan hakim soal kasus korupsi timah sang suami, Harvey Moeis.

Berdasarkan pantauan di lokasi, Sandra Dewi tiba pada pukul 11.00 WIB dengan menggunakan kemeja berwarna hitam.

Diketahui, aktris Sandra Dewi akan hadir sebagai saksi dalam sidang kasus dugaan korupsi pada pengelolaan timah di wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah yang menjerat suaminya, Harvey Moeis.

BACA JUGA:

Sidang lanjutan dengan agenda pemeriksaan saksi yang dihadiri Sandra Dewi bakal digelar di Pengadilan Tipikor Jakarta pada Kamis, 10 Oktober 2024 hari ini.

"Info dari Bu Sandra beliau akan hadir," kata Kuasa Hukum Sandra Dewi, Harris Arthur Heda Rabu, 9 Oktober 2024.

Kejaksaan Agung juga telah mengonfirmasi Sandra Dewi akan dipanggil sebagai saksi dalam sidang pemeriksaan kasus dugaan korupsi terkait pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah izin usaha pertambangan PT Timah Tbk. untuk periode 2015 hingga 2022.

"Ya, rencananya memang memanggil Sandra Dewi," ujar Kapuspenkum Kejagung Harli Siregar, kepada wartawan di Jakarta, Selasa, 8 Oktober 2024.(anisha)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: