Muslim Wajib Tahu! Inilah Mukjizat Rasulullah Ketika Membelah Bulan

Muslim Wajib Tahu! Inilah Mukjizat Rasulullah Ketika Membelah Bulan

Mengungkap Mukjizat Rasulullah Ketika Membelah Bulan--foto : tangkapan layar Youtube

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Peristiwa pembelahan bulan terjadi ketika Nabi Muhammad SAW berada di Mekkah, sekitar lima tahun sebelum hijrah.

Pada saat itu, masyarakat Quraisy meminta kepada Nabi untuk menunjukkan mukjizat sebagai bukti kenabiannya.

Dalam sebuah riwayat, mereka menantang Nabi untuk membelah bulan sebagai tanda kebenaran ajarannya.

Mukjizat ini diabadikan dalam Al-Qur'an, khususnya dalam Surat Al-Qamar ayat 1 hal ini, dijelaskan dalam Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah.

BACA JUGA:

اقْتَرَبَتِالسَّاعَةُ

(Telah dekat datangnya saat itu)

Yakni dari sisi waktu yang tersisa setelah diutusnya Nabi Muhammad dengan umur dunia yang telah berlalu maka hari kiamat sudah sangat dekat. Atau yang dimaksud adalah kejadiannya telah pasti.

وَانشَقَّ الْقَمَ

(dan telah terbelah bulan)

Yakni dan bulan telah terbelah sebagai salah satu mukjizat Rasulullah. Imam Bukhari dan Muslim meriwayatkan dari Ibnu Mas’ud, ia berkata: “bulan telah terbelah menjadi dua pada zaman Rasulullah, satu bagian di atas gunung dan satu bagian lain berada di bawahnya.” Rasulullah bersabda: “Hai kalian, lihatlah.”

BACA JUGA:

Proses Pembelahan Bulan

Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik, diceritakan bahwa setelah permintaan tersebut, Nabi Muhammad SAW berdoa kepada Allah di Gunung Abi Qubais. Setelah shalat dua rakaat, Allah SWT mengabulkan doa beliau.

Bulan terbelah menjadi dua bagian yang terlihat jelas oleh penduduk Mekkah. Mereka menyaksikan "Jabal Nur" berada di antara dua belahan bulan tersebut.

Meskipun banyak yang terkesan dan percaya, sebagian orang, terutama musuh-musuh Nabi seperti Abu Jahal, tetap menganggapnya sebagai sihir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: