Tidak Hanya Sebagai Lalapan, Daun Ini Juga Bermanfaat untuk Kesehatan

Tidak Hanya Sebagai Lalapan, Daun Ini Juga Bermanfaat untuk Kesehatan

Tidak Hanya Sebagai Lalapan, Daun Ini Juga Bermanfaat untuk Kesehatan--

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Daun kemangi biasanya ditemukan di berbagai daerah di Indonesia dan sering digunakan sebagai bumbu dapur untuk memberikan aroma dan rasa yang sedap pada makanan. 

Daun kemangi (Ocimum basilicum var. minimum) merupakan salah satu jenis tanaman herbal yang memiliki aroma yang khas dan segar. 

Namun tahukah Anda, sebagai lalapan, daun kemangi juga mempunyai manfaat bagi kesehatan.

Kandungan zat aktif seperti minyak atsiri, eugenol, linalool, dan estragol yang memberikan aroma dan rasa khas pada tanaman ini. 

BACA JUGA:

Daun kemangi juga mengandung berbagai senyawa antioksidan, seperti flavonoid, asam fenolat, dan vitamin C. Kombinasi kandungan-kandungan tersebut memberikan sejumlah manfaat kesehatan yang signifikan.

Manfaat Daun Kemangi untuk kesehatan

1. Anti Mikroba

Daun kemangi memiliki sifat antimikroba, yang berarti dapat membantu melawan infeksi dan mencegah pertumbuhan bakteri, virus, dan jamur yang merugikan tubuh. 

2. Membantu Mengatasi Gangguan Pencernaan

Kemangi juga dapat digunakan untuk membantu mengatasi masalah pencernaan, seperti gangguan perut, mulas, dan diare. 

BACA JUGA:

3. Anti Kanker

Daun kemangi juga dikenal memiliki efek antikanker, karena senyawa-senyawa aktifnya dapat membantu melawan pertumbuhan sel kanker dan menghambat pembentukan tumor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: