PT. Audioworkshop Luncurkan Tiga Produk Car Audio dengan Harga Bersahabat, Cek Spesifikasinya

PT. Audioworkshop Luncurkan Tiga Produk Car Audio dengan Harga Bersahabat, Cek Spesifikasinya

“Solusi untuk mobil-mobil terkini yang sistem audionya sudah dibenamkan banyak perangkat. speaker depan, belakang, dan subwoofer.” buka Wahyu Tanuwidjaja.--

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - PT. Audioworkshop selaku distributor resmi brand car audio Alpine, Focal, Hertz, dan Audison serta pemegang brand lokal Dominations Audio, meluncurkan sejumlah produk terbaru di Penang Bistro, Central Park, Jakarta pada Rabu 11 September 2024.

Semua produk yang diluncurkan tersebut menawarkan berbagai kemudahan untuk improvisasi sistem car audio, terdiri dari power amplifier dari brand asal Italia Hertz, dan digital sound processor (DSP) serta high resolution (hi-res) streaming media player dari brand asal Jepang, Alpine.

“Solusi untuk mobil-mobil terkini yang sistem audionya sudah dibenamkan banyak perangkat. speaker depan, belakang, dan subwoofer.” buka Wahyu Tanuwidjaja, Founder PT. Audioworkshop.

BACA JUGA:TWS Xiaomi Buds 5 Resmi Diluncurkan dengan AI ANC dan Spatial Audio

Power Amplifier Hertz Dieci Series

Power amplifier Hertz yang diluncurkan yaitu Hertz Dieci Series, dengan kualitas suara dan buatan kelas atas, tetapi dijual dengan harga mulai dari kisaran Rp. 3,2 juta, sehingga cocok untuk yang memiliki budget terbatas.

“Power Amplifier di Hertz kelas tengah bawah, yang menarik dari power ini harganya. Ini high-res certified by Japan High-End Audio Society. Bentuknya kecil harganya bersahabat.”  kata Wahyu.

Teknologi USS (Universal Speakers Simulator) membuat power amplifier Dieci Series dapat dihubungkan ke head unit dengan fungsi “speaker load detection” untuk memantau keberadaan beban impedansi rendah serta mengaktifkan output audio, sehingga cocok untuk instalasi OEM.

Power amplifier Dieci Series sudah memiliki sertifikasi audio resolusi tinggi atau Hi-Res, dengan respons frekuensi yang mengesankan sebesar 10 Hz hingga 45 kHz, sehingga output suara bisa keluar dengan presisi dan terdengar sangat jelas.

Dengan segala spesifikasi papan atas, Dieci Power dibuat dengan ukuran yang sangat kompak, yaitu panjang antara 190 mm hingga 335 mm, lebar 190 mm dan tinggi 50 mm, sehingga mudah dipasang di kendaraan masa kini yang memiliki ruang terbatas.

Power Amplifier Dieci Series tersedia 4 varian untuk berbagai kebutuhan instalasi, yaitu;

- DP 1.500 class-D dengan 1-channel dan total power 1.180 Watt untuk kemampuan mengantar daya 500 W RMS secara monoponik di impedansi muatan 2Ω. (p x l x t = 190 x 190 x 50 mm)

- DP. 2.200 class-AB dengan 2-channel dan total power 520 Watt untuk kemampuan mengantar daya 80 W RMS x 2 di 4Ω, serta dimensi p x l x t = 240 x 190 x 50 mm

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: