Resmi Jadi Pemain Manchester United, Begini Perasaan Matthijs de Ligt

Resmi Jadi Pemain Manchester United, Begini Perasaan Matthijs de Ligt

Matthijs de Ligt resmi bergabung dengan Manchester United --Instagram: @mdeligt_

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Bursa transfer musim panas 2024 Manchester United resmi dapatkan Matthijs de Ligt dari Bayern Munchen.

Dikabarkan dari jurnalis pakar transfer bola Fabrizio Romano yang mengungkapkan bahwa Bayern telah menyetujui Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui ke Manchester United dengan dokumen yang disiapkan antar klub.

Matthijs de Ligt resmi menandatangani kontraknya dengan The Red Devils dengan durasi kontrak hingga Juni 2029 plus opsi perpanjang satu tahun.

"Man United dengan senang hati mengonfirmasi bahwa Matthijs de Ligt telah bergabung dengan klub, tergantung pada pendaftaran," dilansir dari laman resmi Man United.

"Pemain internasional Belanda itu telah menandatangani kontrak hingga Juni 2029, dengan opsi perpanjangan selama satu tahun lagi," tambahnya.

BACA JUGA:

Manchester United resmi menebus De Ligt pada 14 Agustus 2024 dengan harga yang tidak murah, pemain 25 tahun itu dibeli seharga 45 juta euro plus 5 juta euro dalam bentuk add-ons.

Matthijs de Ligt dan Mazraoui menjadi pemain tambahan di Old Trafford dengan deretan bintang yang bisa direkrut MU musim panas ini. Sebelumnya sudah ada Joshua Zirkzee dan Leny Yoro yang direkrut.

Bek asal Belanda Matthijs de Ligt resmi menggunakan nomor punggung 4, sementara Noussair Mazraoui menggunakan nomor punggung 3.

Dalam catatan pertandingannya bersama dengan Bayern Munchen, Matthijs de Ligt bermain total 76 pertandingannya dan sukses mencetal lima gol untuk klub Bayern Munchen.

Tak hanya mendapatkan Matthijs de Ligt, Manchester United juga berhasil dapatkan Noussair Mazraoui dengan nilai transfer sebesar 20 juta euro.

Noussair Mazraoui resmi jadi pemain Manchester United dengan kontrak hingga Juni 2028 mendatang dan opsi perpanjang kontrak 1 tahun.

Dengan resmi bergabungnya Matthijs de Ligt ke Manchester United, pemain asal Belanda tersebut mengungkapkan salam perpisahannya dengan Bayern Munchen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: