Anant Ambani, Pangeran Crazy Rich India yang Pernikahannya Jadi Sorotan Dunia
Psangan crazy rich yang mesra, Anant Ambani dan Radika Merchant--
3. Pernikahan Anant Ambani dengan Radhika Merchant dapat sorotan dunia
Sebagai putra bungsu salah satu manusia terkaya di dunia, tak heran jika pernikahan Anant Ambani jadi perhatian internasional. Perkawinan Anant Ambani dan Radhika Merchant sejatinya baru dilaksanakan pada 12 Juli 2024, namun rangkaian acara jelang pernikahan sudah digelar sejak 1 Maret 2024 lalu.Anant dan Radhika mengundang kolega mereka dari berbagai belahan dunia. Nama-nama konglomerat raksasa seperti Mark Zuckerberg, Bill Gates, Bob Iger, hingga Ivanka Trump, tampak menghadiri pesta ini. Bahkan penyanyi internasional Rihanna didapuk sebagai pengisi acaranya. Selain para tokoh dunia itu, sederet bintang Bollywood seperti Shah Rukh Khan, Salman Khan, Deepika Padukone, hingga Rani Mukerji juga masuk dalam daftar undangan Anant dan RadhikaSelain dikabarkan membayar Rihanna sampai sekitar Rp125,7-Rp141,3 miliar, Anant dan Radhika juga mempekerjakan lebih dari 100 juru masak untuk menyajikan hidangan para tamunya. Mereka disebut menyiapkan makan malam besar untuk untuk sekitar 51 ribu warga Gujarat hingga khusus membangun 14 kuil di Jamnagar sebagai bagian dari persiapan pernikahan.
Tidak heran jika rangkaian acara pra pernikahan yang mengundang 1.200 tamu beberapa waktu lalu digadang-gadang menggelontorkan dana hingga Rp1,9 triliun.***
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: