Wajib Dicoba, Ini 8 Jajanan dan Kuliner Viral Khas Bandung

Wajib Dicoba, Ini 8 Jajanan dan Kuliner Viral Khas Bandung

Surabi Bandung/ilustrasi-ilustrasi-Berbagai Sumber

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Bandung merupakan sebuah wilayah yang menjadi Ibu Kota dari Provinsi Jawa Barat.

Selain dikenal keindahan dari tata ruang kotanya, Bandung juga dikenal sebagai Kota yang penuh dengan kreativitas dari hal kerajinan tangan dan kuliner.

Ya, Bandung tidak pernah kehabisan ide untuk menciptakan kuliner yang menarik dan lezat. 

Dari makanan tradisional hingga inovasi modern, jajanan dan kuliner di kota ini selalu mampu menggugah selera. 

Untuk itu, bagi Anda yang sedang berkunjung ke Bandung, pastikan mencicipi beberapa hidangan yang tenagh viral belakangan ini.

Mengapa Kuliner Bandung Bisa Viral?

Bandung selalu berhasil menciptakan inovasi dalam dunia kuliner. Faktor utama yang membuat kuliner di Bandung cepat viral adalah kreativitas para pengusaha kuliner dalam menyajikan makanan yang unik dan berbeda. 

Selain itu, penggunaan media sosial sebagai alat promosi yang efektif juga turut mendukung popularitas berbagai makanan di Bandung.

Berikut adalah beberapa jajanan dan kuliner yang sedang viral di Bandung dan wajib dicoba:

1. Seblak Jeletet Murni

Seblak adalah makanan khas Bandung yang terdiri dari kerupuk basah yang dimasak dengan bumbu pedas. 

Seblak Jeletet Murni terkenal dengan tingkat kepedasannya yang bisa disesuaikan dengan selera. Hidangan ini sering ditambah dengan aneka topping seperti ceker ayam, bakso, dan sosis.

2. Nasi Bistik Astana Anyar

Nasi bistik merupakan kuliner yang unik dengan perpaduan antara nasi putih dan bistik daging sapi yang dilumuri saus kental manis. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: