Spesifikasi Lengkap Seres 7, SUV Hybrid yang Menggebrak Pasar Indonesia!
Penampilan depan mobil Seres 7 yang dipamerkan di IIMS Surabaya 2024.-Sahirol Layeli-Harian Disway---
Melihat bagian dalam, sebagian besar interiornya dilapisi bahan kulit berwarna krem mulai dari dashboard, setir, door trim hingga jok.
Pada dashboard serta door trim sendiri mendapatkan aksen wood panel yang memberikan kesan lebih prestisus.
Untuk head unit mobil ini disematkan panel instrumen LCD 10,25 inci dengan tampilan floating.
Bicara mengenai meter cluster atau pusat informasi berkendara, mobil ini menggunakan tampilan full digital.
Kemudian untuk setirnya sudah dilengkapi beragam tombol fitur yang terintegrasi langsung dengan sistem hiburan serta pusat informasi berkendara.
Di console tengahnya mobil ini turut mengususng konsep floating, dengan adanya laci penyimpanan tertutup, serta dua buah cup holder tepat di samping tuas transmisi, serta arm rest yang sekaligus berfungsi sebagai laci.
Mobil ini pun berhasil disematkan ADAS untuk fitur keselamatannya, yang dinamai ADS 2.0.
Tak hanya itu, mobil ini juga dilengkapi sistem navigasi yang memudahkan pengemudi ketika berkendara dengan menetukan titik tujuan.
BACA JUGA:
- 3 Alasan Kaum Milenial Lebih Suka Mobil Hybrid Dibanding BEV
- Tidak Hanya Mobil Listrik, Pemerintah Bakal Berikan Insentif Mobil Hybrid di Indonesia, Ini Bocorannya
Mobil hybrid Seres 7 diklaim mampu menempuh Jarak hingga 240 kilometer. Mobil ini dibekali dengan mesin bahan bakar bensin dengan 1.5 liter turbo yang dipadupadakan dengan baterai berkapasitas 40 kWh.
Baterai pada mobil ini berfungsi untuk menghantarkan aliran listrik terhadap motor listrik yang bisa mengerajakn laju kendaraan.
Di negeri Tiongkok, Seres 7 dilengkapi engan 2 pilihan powertrain, di mana motor listrik tunggal dengan penggerak roda belakangnya dapat menghasilkan tenaga 200 kW (272 PS) dan torsi 360 Nm.
Sedangkan motor listrik ganda dengan sistem penggerak AWD-nya mampu melecutkan tenaga 330 kW (448 PS) dan torsi sebesar 660 Nm.
Disebutkan bahwa ketika sedang menggunakan mode EV, Seres 7 dapat berjalan sejauh 240 kilometer.
Sedangkan untuk jarak gabungan yang diperoleh motor listrik dengan mesin Internal Combustion Engine (ICE), dengan tangki bahan bakar terisi penuh sebanyak 60 liter dapat menjalankan mobil sejauh 1.300 kilometer.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: