Sinopsis Film 'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa' Tayang 22 Mei 2024 di Bioskop!

Sinopsis Film 'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa' Tayang 22 Mei 2024 di Bioskop!

Sinopsis film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa.-Foto: Instagram.com/@mvppictures_id-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Film yang akan tayang di seluruh bioskop Tanah Air ini mulai pada tanggal 22 Mei 2024 mendatang.

'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa' merupakan film besutan Hanung Bramantyo ini berhasil menarik perhatian publik pada gelaran Jkarta Film Week 2023. 

Naskahnya diadaptasi dari novel berjudul Tuhan, Izinkan Aku Menjadi Pelacur (2003) karya Muhidin M. Dahlan.

FDi film ini menceritakan kisah yang mengangkat isu kekerasan seksual di lingkungan keagamaan yang memicu timbulnya trauma dan rasa tidak nyaman.

Penasaran dengan alur cerita Tuhan, Izinkan Aku Berdosa? Yuk, simak ulasan sinopsisnya berikut ini. 

BACA JUGA:

Sinopsis Film 'Tuhan, Izinkan Aku Berdosa' 

Film ini menceritakan hidup seorang wanita prostitusi bernama Kiran (Aghniny Haque).

Pada awalnya, Kiran hanyalah seorang mahasiswa yang berprestasi. Kiran adalah seorang mahasiswi yang religius, cerdas, nan kritis.

Ia bergabung bersama sebuah kelompok kajian Al-Quran di kampusnya.

Bersama kelompok kajiannya itu, Kiran mengabdikan dirinya untuk memperdalam ilmu agama dan berdakwah.

Bersama organisasi Islam Dariyah, Kiran berjuang untuk mendakwahkan sistem khilafah yang dianggap ideal dan sesuai dengan syariat Islam.

Tetapi, kelompok kajian itu pula yang membuat Kiran menghadapi ujian berat dalam hidupnya. 

Ujian itu datang ketika Kiran dituduh menyebar fitnah terhadap seorang ulama besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: