Daftar 20 Jenderal di Indonesia Berpangkat Panglima dari Masa ke Masa

Daftar 20 Jenderal di Indonesia Berpangkat Panglima dari Masa ke Masa

Deretan Jenderal-jenderal di Indonesia yang pernah menjadi panglima dari era kemerdekaan sampai sekarang Foto : Radar Kaur - Disway--

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID -Sejarah Republik Indonesia sejak zaman kemerdekaan hingga sekarang tak bisa dilepaskan dari sejarah jenderal-jenderal besar yang mengorbakan jiwa raga untuk kejayaan Indonesia.

Nama-nama Jenderal Militer tersebut melekat di sanubari Bangsa Indonesia berkat jasa mereka kepada negara.

Meski diantara mereka sudah tak ada lagi di dunia ini, namun pengorbanan  yang mereka goreskan buat Tanah Air tak bisa diabaikan begitu saja.

Karir Militernya tiba di Jabatan Panglima yang merupakan jabatan tertinggi di Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Jabatan Panglima sudah ada sejak tahun 1945, saat Ir. Soekarno menjadi presiden pertama di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

BACA JUGA:

Berikut 20 Nama Jenderal di TNI yang pernah menduduki Jabatan Panglima sejak era Kemerdekaan 1945 - Sekarang (2024)

1. Jenderal Soedirman

Jenderal Soedirman merupakan Panglima pertama di NKRI. Jabatan tersebut di embannya sejak 12 November 1945 hingga 26 Januari 1950.

Jenderal Soedirman terkenal akan taktik perang Gerilya dan beliau sendiri langsung turun memimpin pasukan walau saat itu sedang mengalami sakit.

Namun sejarah mencatat taktik perang Gerilya merupakan satu strategi perang yang unggul dan diakui dunia sebagai salah satu strategi terbaik dari sang Panglima Besar Soedirman penyebutan era itu.

Sebelum sampai ke Jenderal besar (Panglima) di nomor urut dua, terdapat nama Jenderal yang menjabat pimpinan tertinggi di Organisasi Tentara antara rentang waktu  1950-1968.

Mereka menjabat Kepala Staf, Pejabat pertama oleh Letnan Jenderal Oerip Soemohardjo sebagai Kepala Staf Tentara Keamanan Rakyat (TKR) dari 1945-1948

Lalu ada Kepala Staf Angkatan Perang atau Kepala Staf Angkatan Bersenjata Jenderal Mayor T.B Simatupang sejak 1950-1953.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: