6 Kriteria Orang yang Wajib Jalankan Ibadah Puasa Ramadan
6 Syarat Wajib Jalankan Ibadah Puasa Ramadan-Foto: Unsplash.com-Berbagai Sumber
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Puasa Ramadan adalah ibadah yang disyariatkan dalam Islam. Setidaknya ada enam kriteria orang yang wajib Puasa.
Dikutip dari kitab Fiqh Sunnah 2 karya Sayyid Sabiq yang diterjemahkan Abu Aulia dan Abu Syauqina, puasa menurut bahasa artinya menahan. Puasa disebutkan dalam Al-Qur'an surah Maryam ayat 26.
فَكُلِيْ وَاشْرَبِيْ وَقَرِّيْ عَيْنًا ۚفَاِمَّا تَرَيِنَّ مِنَ الْبَشَرِ اَحَدًاۙ فَقُوْلِيْٓ اِنِّيْ نَذَرْتُ لِلرَّحْمٰنِ صَوْمًا فَلَنْ اُكَلِّمَ الْيَوْمَ اِنْسِيًّا
Artinya: "Makan, minum, dan bersukacitalah engkau. Jika engkau melihat seseorang, katakanlah, 'Sesungguhnya aku telah bernazar puasa (bicara) untuk Tuhan Yang Maha Pengasih. Oleh karena itu, aku tidak akan berbicara dengan siapa pun pada hari ini'."
BACA JUGA:Jelang Ramadhan 2024, Stok Beras Premium Kembali Banjiri Ritel Modern di Kota Depok
Secara umum puasa dibedakan menjadi dua jenis berdasarkan hukum pelaksanaannya, yakni wajib dan sunnah. Salah satu puasa wajib adalah puasa Ramadan.
Semua ulama sepakat hukum puasa Ramadan adalah wajib. Dalil kewajiban puasa Ramadan terdapat dalam surah Al Baqarah ayat 183. Allah SWT berfirman,
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَۙ
Artinya: "Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa."
BACA JUGA:Buruan Daftar! BUMN Kembali Gelar Mudik Gratis 2024, Tersedia 80 Ribu Kuota
Orang yang Wajib Puasa
Mengacu pada sumber sebelumnya, ulama telah sepakat bahwa puasa wajib dikerjakan oleh orang Islam, berakal, balig, sehat, dan berada di kampung halaman atau tidak sedang bepergian. Adapun untuk perempuan ditambah lagi satu syarat, yaitu suci dari hadas dan nifas.
Berikut rincian orang yang wajib puasa menurut kesepakatan ulama:
1. Orang Islam
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: