Kumpulan Menu dan Resep Takjil Khas Indonesia, Paling Diburu saat Ramadan
Kumpulan takjil khas Indonesia yang paling banyak diburu saat Ramadan-Kolase : Radarpena-Foto: Google
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Takjil merupakan suatu istilah untuk hidangan yang biasa disantap ketika berbuka puasa.
Daftar menu takjil buka puasa sangat bervariatif dan masing-masing daerah biasanya memiliki menu takjil khasnya sendiri.
Menu takjil berbuka puasa khas dari berbagai daerah Indonesia ini memang jarang kita jumpai. Pasalnya, menu ini hanya hadir di daerah mereka masing-masing dan bahkan hanya muncul saat bulan Ramadan.
Lantas, apa saja sih menu khas berbuka puasa dari beberapa daerah di Indonesia? Yuk, simak kumpulan menu takjil khas Indonesia pada ulasan artikel di bawah ini!
BACA JUGA:
- Resep Hari Ini, Rendang Daging Khas Masyarakat Minang
- Resep Hari Ini, Indomie Carbonara Pasta ala Anak Kost yang Murah dan Enak
Kue Bingke - Pontianak
Kue bingke merupakan salah satu kuliner khas dari Pontianak. Ciri khas kue bingke ini terletak dari bentuknya yang seperti bunga. Soal rasa tidak perlu diragukan lagi. Kue bingke khas Pontianak memiliki tekstur yang lembut.
Rasanya gurih dan manis akan sangat memanjakan lidah. Hidangan ini cocok untuk makanan pembuka setelah berpuasa.
Bahan-bahan:
- 2 butir telur
- 250 ml santan kekentalan sedang
- 5 sdm gula pasir
- 5 sdm tepung beras
- 2 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 1 sachet kental manis
- Pewarna kuning (opsional)
Cara Membuat:
- Rebus santan bersama gula pasir dan daun pandan dan dinginkan.
- Setelah dingin masukkan telur, kental manis,tepung beras. Aduk dgn spatula
- Saring adonan. Sisihkan
- Olesi cetakan dengan minyak. Panaskan
- Tuang adonan ke dalam cetakan masak dgn api kecil.tutup
- Setelah agak mengeras, pindah kan ke dalam oven dgn api atas 200 derajat celcius sampai kecoklatan. Angkat dan dinginkan.
- Potong-potong dan sajikan selagi hangat.
Bongko Kopyor - Jawa Timur
Di Gresik, Jawa Timur juga punya kuliner khas unik yang ramai dijajakan saat Ramadan, yakni bongko kopyor atau dikenal dengan bubur nangka dan kelapa kopyor. Takjil satu ini juga sangat unik. Pasalnya bongko kopyor berisikan bubur mutiara, nangka, roti tawar, kelapa muda, pisang, dan kuah santan. Biasanya bongko kopyor dibungkus dengan daun pisang. Sehingga saat menyantapnya akan menambah cita rasa aroma daun pisang.
Bahan-bahan:
- 1 bungkus sagu mutiara
- 4 buah pisang kepok
- 4 lembar roti tawar
- 2 buah kelapa muda
- 700 ml santan kental sedang
- 2 sdm gula pasir
- 5 potong buah nangka
- 2 lembar daun pandan
- Daun pisang & lidi untuk membungkus secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus air hingga mendidih, masukkan mutiara dan masak hingga matang. Sisihkan.
- Keruk kelapa muda. Potong-potong nangka, roti tawar dan pisang kepok.
- Campurkan santan dengan gula pasir dan sejumput garam, aduk rata. Sisihkan.
- Panaskan daun pisang di atas kompor agar layu dan mudah dibentuk.
- Ambil daun pisang secukupnya. Isi dengan roti tawar, nangka, pisang, kelapa muda dan mutiara. Siram dengan santan.
- Bungkus. Lakukan hingga bahan habis.
- Kukus selama 15 menit. Angkat dan sajikan.
- Nikmati bongko kopyor selagi hangat, dingin juga enak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: