Yakitori, Sate Ayam Khas Jepang Nikmatnya Manjakan Lidah, Begini Cara Buatnya

Yakitori, Sate Ayam Khas Jepang Nikmatnya Manjakan Lidah, Begini Cara Buatnya

Yakitori merupakan sate ayam ala Jepang dengan rasa nikmat dan mampu memanjakan lidah--HouseofNashEats

BACA JUGA:Cara Membuat Brownies dari Kulit Buah Naga, Ikuti Resep Membuat Cake Unik Ini

BACA JUGA:Lembut dan Kenyal! Begini Rahasia Resep Kue Ku Isi Kacang Hijau: Cocok untuk Camilan di Musim Hujan

Nah untuk kalian yang ingin mencoba sendiri sate Yakitori dirumah, bisa banget untuk dicoba. Sebab akan kami bagikan resep dan cara pembuatan sate dari Jepang ini dengan mudah dan sederhana.

Tentunya dijamin dengan rasa nikmat yang membuat anda ketagihan. Untuk daging ayamnya kalian bisa memilih bagian dada atau paha ayam

Tapi dari menu ini, kita akan menggunakan bagian dada ayam sebagai bahan baku dagingnya. Berikut resep dan cara pembuatannya:

Bahan-Bahan:

  • 500 gram daging dada ayam
  • 5 batang daun bawang, potong 2 cm dan siapkan tusuk sate.

Bumbu Perendam:

  • 100 ml shoyu/kecap Jepang
  • 1 sendok makan minyak sayur
  • 4 siung bawang putih, parut
  • 1 sendok makan air jeruk lemon
  • 1/2 sendok teh merica bubuk, 1 sendok teh gula pasir dan 1/2 sendok teh garam

Cara Membuat Yakitori:

  1. Potong daging dada ayam menjadi potongan berukuran 3x2x1 cm.
  2. Campur semua bahan untuk bumbu perendam hingga gula larut.
  3. Lumuri potongan ayam dengan bumbu perendam dan diamkan selama 15 menit.
  4. Tusuk 3-4 potongan daging ayam pada setiap tusuk sate, dan selingi dengan potongan daun bawang.
  5. Panggang di atas panggangan besi atau bara api, sambil sesekali dibalik-balik
  6. Jika sudah matang dan sedikit kering, angkat lalu sajikan.

 

Demikian resep dan cara membuat Sate Yakitori dirumah dengan mudah dan sederhana. Selamat mencoba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: