Suzuki Resmi Luncurkan Jimny 5-Door Yang Keren di IIMS 2024, Begini Penampilannya
BACA JUGA:Suzuki Jimny 5 Pintu Segera Meluncur, Intip Harga dan Perbedaan 3 Pintu di Sini
BACA JUGA:Suzuki NFR 125, Skuter Matic yang Siap Rebut Pasar Yamaha dan Honda di 2024
Spesifikasi dan Fitur Suzuki Jimny 5-door
Bersanding dengan Jimny generasi terkini yang telah ada, Suzuki Jimny 5-door menonjolkan desain yang tangguh dan maskulin untuk menaklukan perjalanan yang sesuai dengan karakter medan di Indonesia.
Dimensi Suzuki Jimny 5-door memiliki panjang 3.965 mm dan wheelbase 2.590 mm memberikan kelegaan ruang penumpang maupun barang bawaan, sekaligus menyajikan rasa berkendara yang santai namun tetap mempertahankan kemampuannya sebagai mobil offroad profesional.
Penambahan pintu memberikan akses yang mudah bagi penumpang belakang untuk masuk dan keluar dari mobil.
Kapasitas bagasi sebesar 211 liter juga cukup sanggup membawa perbekalan petualangan yang dibutuhkan.
Desain offroad yang dikemas dalam fitur dan kelengkapan Suzuki Jimny 5-door turut memberikan nilai tambah bagi penggunanya, seperti Chrome Front Grille, Rear View Camera, serta 4 Spots Parking Sensor.
Pada bagian keselamatan, Suzuki Jimny 5-door telah dilengkapi dengan 6 buah Airbags untuk memberikan perlindungan pada pengendara dan penumpang saat terjadi kondisi yang tidak diinginkan.
Sedangkan untuk memberikan hiburan yang menyenangkan, tersematkan 9 inch touchscreen head unit with smartphone connections dengan layanan yang lengkap.
Sebagai kendaraan offroad profesional, Suzuki Jimny 5-door juga dibekali dengan sistem penggerak 4 roda (4x4) yang dinamakan AllGrip Pro, dimana pengguna Suzuki Jimny 5-door dapat memilih penggerak roda sesuai kebutuhan.
Kemampuannya dalam memberikan kemudahan bagi pengendara dalam menaklukan medan offroad, ditunjang dengan adanya teknologi seperti Hill Descent Control dan Hill Hold Assist, sehingga Suzuki Jimny 5-door dapat digunakan baik oleh pemula hingga kalangan profesional.
Varian Suzuki Jimny 5-Door
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: