Anies Baswedan Respon Akun Anies Bubble yang Trending Topic Pasca Live, Ternyata Ini Alasannya

Anies Baswedan Respon Akun Anies Bubble yang Trending Topic Pasca Live, Ternyata Ini Alasannya

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Anies Baswedan jadi sorotan usai tagar aniesbubble jadi trending topic di media sosial gegara live ala idol K-Pop.

Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan sempat menjadi trending topic di media sosial X (dulunya twitter) dengan topik Anies Bubble.

Mengetahui bahwa dirinya sedang menjadi trending topic, Anies Baswedan pun memberikan respon pada akun Anies Bubble (@aniesbubble) yang menjadi banyak pembahasan pada akhir pekan kemarin.

Melalui sebuah cuitan di awal tahun baru 2024, admin dari akun Anies Bubble juga terlihat membalas unggahan berita yang menyebut Anies Baswedan berterima kasih karena sudah membuat akun tersebut.

"My pleasure," tulisnya sebagai tanggapan. 

Diketahui dari data informasi akun tersebut, sudah bergabung di Twitter sejak bulan Juli 2016. Namun postingan terkait dukungan terhadap calon presiden nomor urut 1 itu baru di publish sebelum akhir tahun yakni 29 Desember 2023.

BACA JUGA:PKB Sebut Suara Anies Imin Akan Seperti Fenomena Gunung Es di Pemilu 2024

Terlihat juga pada profil akun Anies Bubble juga tertera postingan dengan foto Anies Baswedan dengan tanda pin "hello! this is a new account for our capres Anies Baswedan. follow us and turn on our notifications!"

Dimana arti dari bahasa tersebut "Halo! Ini akun baru Capres kita Anies Baswedan. Ikuti kami dan nyalakan notifikasinya!".

Yang menjadi akun tersebut menjadi lebih unik adalah akun tersebut dikelola layaknya sebagai akun penggemar idol K-pop atau K-popers.

Sebab kebanyakan dalam postingan di akun Anies Bubble menggunakan bahasa Korea. Seperti dalam sejumlah postingan video Anies yang menampilkan narasi dengan bahasa Indonesia yang diterjemahkan ke dalam bahasa Korea beserta lengkap dengan ejaan hangul.

BACA JUGA:Kena Skakmat Gibran, Anies Geleng-geleng Kepala ke Cak Imin

Menjadi trending topic tentu saja megundang reaksi dari berbagai netizen, seperti salah satu netizen yang sempat memberikan komentar pada tayangan video yang mengucapkan terima kasih di akun tersebut.

Pada komentarnya, netizen tersebut melontarkan cuitan "di-notice bias," yang merujuk pada idola favorit dalam grup.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: