Prabowo Bangga dan Beri Nilai 9,9 untuk Performa Gibran di Debat Cawapres 2024

Prabowo Bangga dan Beri Nilai 9,9 untuk Performa Gibran di Debat Cawapres 2024

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Prabowo menyebut debat malam ini berjalan dengan baik. Ia menilai ketiga cawapres seluruhnya positif, membawa keinginan bagi Indonesia yang lebih maju ke depan.

Prabowo menyampaikan rasa terima kasih karena debat berjalan lancar. Dia juga mengatakan, gagasan seluruh kandidat yakni Gibran, cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar, dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD sangat baik.

"Gagasan-gagasan dari 3 cawapres menurut saya semuanya positif semuanya, mengarah pada keinginan untuk Indonesia maju Indonesia sejahtera rakyat baik," ujar Prabowo.

Prabowo awalnya menyampaikan bahwa tiga cawapres sebenarnya menyampaikan gagasan positif demi mewujudkan Indonesia maju. Kendati begitu, Prabowo mengaku bangga dengan penampilan Gibran.

BACA JUGA:

"Saya sangat bangga. Tadi saya katakan, kalau saya seorang guru yang memberi nilai pada ujian, saya beri nilai 9,9 (kepada Gibran)," ujar Prabowo saat konferensi pers usai debat.

Prabowo mengatakan, rakyat bisa melihat performa bagus Gibran dalam debat cawapres. Dia juga menyampaikan akan berupaya mewujudkan janji-janji politik jika terpilih. 

"Saya mewakili generasi yang saya menamakan generasi jembatan. Kami menganggap diri kami jembatan untuk nanti generasi penerus, generasi muda akan lewat menuju Indonesia emas, Indonesia hebat, Indonesia adil dan makmur," ujar Prabowo.

Menurut Prabowo, rakyat bisa menilai bahwa dirinya merupakan generasi yang menjembatani untuk generasi muda penerus. Prabowo menyebut generasinya menjadi jembatan untuk mewujudkan cita-cita Indonesia Emas yang adil dan makmur.

Sebagai gambaran, Gibran memang tampil gemilang dalam debat perdana cawapres dengan tema ekonomi itu.

Senada dengan Prabowo, Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid mengaku terkejut atas performa Wali Kota Solo itu. Menurutnya, Gibran bisa mematahkan ungkapan “belimbing sayur” yang kerap disematkan.

Nusron optimistis akan ada migrasi pemilih menuju paslon nomor urut dua. Bahkan, ia menyatakan bisa menang dalam satu putaran pemilu.

BACA JUGA:

“Kami yakin, teman-teman yang hari ini masih menjadi swing voter dan ragu atas pilihannya, akan tambah mantap dan percaya menggunakan hak pilihnya dengan memilih pasangan Prabowo-Gibran,” katanya pada wartawan usai Debat Cawapres di JCC Senayan, Jumat 22 Desember 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: