Cek Jadwal Berangkat Kereta Api saat Masa Libur Nataru 2024, 42000 Tempat Duduk Tersedia

Cek Jadwal Berangkat Kereta Api saat Masa Libur Nataru 2024, 42000 Tempat Duduk Tersedia

BANDARLAMPUNG,RADARPENA.CO.ID - PT.Kereta Api Indonesia (Persero) Divre IV Tanjung Karang telah membuka penjualan tiket untuk masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024 untuk keberangkatan 21 Desember hingga 7 Januari 2024 mendatang .

"Kami sudah membuka penjualan tiket untuk Nataru 2023/2024 untuk keberangkatan 21 Desember hingga 7 Januari 2023. Tiket tersebut tersebut sudah bisa dipesan sejak 6 November 2023 yang lalu atau H-45 Keberangkatan,"jelas  Manager Humas Divre IV Tanjung Karang, Azhar Zaki Assjari.

Pria akrab disapa Zaki, menjelaskan pada masa angkutan Nataru 2023/2024 di Divisi Regional IV Tanjung Karang 2023/2024 di Divisi Regional IV Tanjung Karang terdapat dua Kereta Api dengan enam perjalan KA reguler  yang beroperasi dalam sehari. Adapun rata-rata kapasitas tempat duduk yang disediakan yaitu 2.340 per hari. 

Secara keseluruhan KA yang beroperasi selama masa angkutan Nataru 2023/2024 sebanyak 108 KA dengan total 42.120 tempat duduk. 

Adapun 42.120 tempat duduk yang disediakan Divre IV Tanjungkarang terdiri dari KA Rajabasa ( 19.080 tempat duduk rute Tanjungkarang-Kertapati (PP)) dan KA Kuala Stabas (23.040 tempat duduk rute Tanjungkarang-Baturaja (PP)).

BACA JUGA:Terkait Ijazah Palsu Gibran, Alumni MDIS Singapore Beri Pernyataan

BACA JUGA:Harga Tiket Kereta Cepat Whoosh Jelang Nataru Masih Ramai Peminat

“Pemesanan tiket H-45 pada periode Nataru 2023/2024 hanya berlaku untuk pembelian KA Rajabasa dengan rute Stasiun Tanjungkarang-Kertapati (PP) saja. Sedangkan untuk tiket KA Kuala Stabas dengan rute Stasiun Tanjungkarang-Baturaja (PP) baru dapat dipesan H-7 sebelum tanggal keberangkatan. Artinya untuk KA Kuala Stabas keberangkatan 21 Desember 2023 di periode awal Nataru 2023/2024 baru dapat dipesan pada tanggal 14 Desember 2023 mendatang,” tambah Zaki. 

Zaki menjelaskan hingga saat ini, terdapat tanggal-tanggal favorit yang mulai dipesan untuk penjualan tiket KA Rajabasa. Adapun tanggal perjalanan favorit atau sudah banyak dibeli masyarakat dari Stasiun Tanjungkarang menuju Stasiun Kertapati per 29 November 2023 pukul 13.00 WIB (data penjualan tiket akan terus bertambah).

Untuk KA Rajabasa yaitu tanggal 22, 23, 26 Desember yang sudah habis terjual, adapun sisa tiket terpantau menipis pada tanggal 25 Desember dengan penjualan sudah mencapai 524 tiket atau terjual 98,87 persen dari jumlah tempat duduk yang disediakan, selanjutnya pada 2 Januari 2024 sisa tiket juga sudah mulai menipis dengan angka penjualan sebanyak 476 tiket atau terjual 89,81 persen  dari jumlah tempat duduk yang disediakan.

“Untuk arah sebaliknya, dari Stasiun Kertapati menuju Stasiun Tanjungkarang bahkan tiket sudah habis pada tanggal-tanggal keberangkatan tertentu. Hingga saat ini per 29 November 2023 Pukul 13.00 WIB tiket masa Nataru 2023/2024 pada 22 Desember s.d 26 Desember sudah habis terjual,"tambah Zaki 

Untuk tanggal keberangkatan lainnya pada 21 Desember, lanjut Zaki,  sisa tiket terpantau sudah mulai menipis dengan angka penjualan 460 tiket atau terjual 86,79 persen dari jumlah tempat duduk yang disediakan. 

BACA JUGA:Promo Tiket Kereta Cepat Whoosh, PP Hanya Rp200 Ribu

BACA JUGA:Nasib Kereta Api Argo Parahyangan Usai Kereta Cepat Jakarta-Bandung Resmi Beroperasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: