Keren! Bakwan Jagung Indonesia Jadi Favorit Warga Lokal China

Keren! Bakwan Jagung Indonesia Jadi Favorit Warga Lokal China

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Sungguh tidak mungkin bagi masyarakat Indonesia yang tidak mengenal dengan salah satu cemilan populer ini. Bakwan jagung merupakan salah satu variasi dari Bakwan dengan bahan utamanya jagung, sehingga dapat memberikan rasa manis dan aroma khas pada makanan. 

Selain jagung, adonan bakwan juga terdapat potongan wortel, daun bawang, dan bawang merah. Makanan ini juga mengandung rempah-rempah seperti bawang putih, garam, merica, dan kaldu bubuk untuk menambah cita rasa. Makanan ini diolah dengan cara menggorengnya hingga berwarna keemasan. Teksturnya renyah atau krispi di luar dan lembut di bagian dalamnya.

BACA JUGA:

Ada banyak cerita tentang asal-usul Bakwan Jagung. Salah satu versi mengatakan bahwa bakwan berasal dari negeri China. Menurut cerita, ada sepasang suami isteri yang hidup di zaman Dinasti Ming, Tiongkok. Di rumah itu mereka juga merawat ibu dari Sang suami yang sudah sangat tua.

Melihat mertuanya gak mampu lagi menggigit makanan yang keras, Sang istri mengambil inisiatif dengan membuatkan masakan daging khusus untuk Si Ibu. Dia mencincang daging kemudian dicampur dengan tepung dan berbagai sayuran. Setelah itu digoreng berbentuk bulat. 

Bagi masyarakat Indonesia, mungkin tidak ada yang spesial dari bakwan jagung. Pasalnya, makanan ini sudah menjadi makanan umum yang hampir sering kita temukan setiap hari. Namun siapa sangka ternyata di Negeri China makanan ini justru malah banyak peminatnya. Bahkan menjadi makanan yang sangat diminati hingga rela antri untuk menikmatinya.

Bakwan Jagung di China Jadi Favorit Berkat 2 Youtuber Indonesia

Saat ini banyak Youtuber yang memperkenalkan makanan Indonesia ke warga asing atau luar negeri. Di antara yang banyak itu dan yang menjadi viral di sosial media adalah Yenny dan Shanty. Yenny dan Shanty memperkenalkan masakan Indonesia dengan cara cukup unik, yaitu sembari berjualan di lapak mereka yang berada di negara China.

Bagi beberapa warga lokal di China masih banyak yang tabu mengenai kategori makanan ini, meskipun banyak informasi yang mengatakan bahwa bakwan berasal dari China. Dengan keunikan dan cita rasa yang khas, mereka memanfaatkan peluang untuk berjualan hingga berhasil meraup keuntungan.

Shanty langsung buka food truck di pasar tradisional, Saat jualan bakwan jagung di pasar tradisional China, Youtuber Shanty langsung dikerubungi pembeli. Reaksi warga lokal China saat mencicipi bakwan jagung Youtuber Shanty pun di luar dugaan.

Menurut pengakuan Shanty, banyak warga lokal di daerahnya yang tidak mengetahui cara membuat bakwan jagung. Hal tersebutlah yang menjadi kesempatan bagi Shanty untuk berjualan bakwan jagung. Dirinya juga mengaku berjualan bakwan jagung sebagai caranya untuk mempromosikan makanan khas Indonesia untuk bisa dikenal.

Shanty mengaku senang atas antusias dan respon warga lokal yang penasaran dengan menu bakwan jagung jualannya. Awalnya dia mengizinkan semua orang yang ingin mencicipinya tanpa harus meminta bayaran. Bahkan ada salah satu konsumen yang menyantapnya dengan nasi putih karena merasa senang dengan rasa perpaduannya.

Nampaknya usaha Shanty membuat bakwan jagung berhasil, pasalnya banyak pembeli yang memuji rasa gorengan khas Indonesia itu. Bahkan meminta Shanty untuk membawa seluruh makanan khas Indonesia ke China karena dijamin laku.

BACA JUGA:

Selain Shanty, salah satu warga negara Indonesia yang berjualan bakwan jagung di China, yaitu Yenny. Yenny yang juga baru mencoba menjadi youtuber ini bersama suaminya memperkenalkan masakan Indonesia dengan cara cukup unik, yaitu sembari berjualan di lapak mereka yang berada di negara China.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: