KBNU Lampung Tengah Semarakkan Hari Santri Nasional

KBNU Lampung Tengah Semarakkan Hari Santri Nasional

LAMPUNG TENGAH, RADARPENA.FIN.CO.ID - Dengan mengusung tema nasional Hari Santri Nasional 2023 yakni Jihad Santri Jayakan Negeri, semarak dan ghirah warga nahdliyyin terasa dipelosok seantero Nusantara ini bahkan dunia, tak terkecuali warga jamiyyah perkumpulan Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (KBNU) di Kabupaten LAMPUNG TENGAH, Provinsi Lampung. 

Jajaran keluarga besar Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lampung Tengah gelar agenda istimewa upacara Hari Santri Nasional (HSN) masa khidmat 2022-2027 ini terbagi dalam tiga (3) titik Kecamatan, yakni; di MWC NU Sendang Agung, MWC NU Bandar Mataram dan MWC NU Seputih Agung. 

Hal tersebut disampaikan Ketua PCNU Lampung Tengah, KH. Ngasifudin, M.Pd.I, disela-sela semarak upacara Hari Santri Nasional  2023 di Kabupaten Lampung Tengah, Ahad (22/10/2023) siang. 

“Tidak hanya di level Cabang / Kabupaten saja, untuk tahun 2023 ini semarak Hari Santri Nasional (HSN) merata disemua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) se Kabupaten Lampung Tengah, yang terdiri dari 28 Kecamatan, 301 Kampung, dan 11 Kelurahan ini” tambahnya. 

BACA JUGA:

Ketua MWC NU Punggur, Kiai Khoiruddin, menyampaikan, alhamdulillah pelaksanaan HSN 2023 berjalan lancar, selain dihadiri jajaran pengurus MWCNU Punggur, pengurus Lembaga NU, dan badan otonom NU juga sekitar seribuan warga nahdliyyin Punggur dan sekitarnya hadir kami pusatkan di komplek Pondok Pesantren Sunan Ampel, Dusun Mulyokaton, Kampung Totokaton, Kecamatan Punggur, Kabupaten Lampung Tengah,” tambahnya. 

“Alhamdulillah antusiasme masyarakat warga nahdliyyin di wilayah Kecamatan Punggur luar bisa, hadir para pengasuh pondok pesantren unsur pemerintahan dan militer pun ikut hadir, seperti; Camat, Kepala Kampung, Babinsa, Babinkamtibmas, KUA, dan lain-lain,” tambahnya. 

Lain halnya MWC NU Kotagajah, upacara HSN 2023 di pusatkan di lapangan merdeka Kotagajah, dihadiri kurang seribuan warga nahdliyyin Kotagajah, dan seluruh unit pendidikan formal dan non formal yang berhaluan Ahlussunnah wal Jama’ah an Nahdliyyah. 

Ketua MWC NU Kotagajah, Kiai Sumarjono, M.Pd.I, menyampaikan, selain upacara seremonial semarak HSN 2023 juga ada penampilan tiga Marching Band istimewa yakni; Gita Nada dari MA Ma’arif 9 Kotagajah, Lembaga Pendidikan Ma’arif NU, Hilya Nada dari MTs Ma’arif 02 Kotagajah, Lembaga Pendidikan Ma’arif NU, dan MTs / MA Nurul Ulum Kauman, Kotagajah. 

BACA JUGA:

Ketua Tanfidziyah MWCNU Kecamatan Seputih Raman, Kiai Nurul Baqi, melaporkan, tidak hanya upacara saja yang kami laksanakan, ada beberapa rangkaian kegiatan antaralain; pembacaan shalawat Nariyah, kirab / karnaval santri, aksi Pencak Silat Pagar Nusa.  

“Selanjutnya, juga dirangkai dengan kegiatan pengabdian pelayanan sosial lainnya, seperti ; cek kesehatan ibu hamil, cek kesehatan umum, pelayanan pembuatan BPJS kesehatan, dan lain-lain,” tambahnya.  

Sekretaris PCNU Lampung Tengah, H. Iskandar, S.H. menambahkan, semarak kemeriahan HSN 2023 di Kabupaten Lampung dengan mengusung tema nasional “Jihad Santri Jayakan Negeri” juga digelar beberapa kegiatan lainnya oleh beberapa Lembaga NU tingkat Cabang, antaralain; Lomba Da’i dan Da’iyah An Nahdliyyah se Kabupaten Lampung Tengah dengan pelaksana adalah Pengurus Cabang (PC) Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) di adakan di komplek MWC NU Kecamatan Seputih Agung, pada hari Selasa, (17/10/2023) lalu.   

“Jajaran keluarga besar pengurus Lembaga Penyuluhan Bantuan Hukum Nahdlatul Ulama (LPBH NU) PCNU Kabupaten Lampung Tengah, gelar agenda Seminar Hukum, pada Sabtu, (15/10/2023) lalu, dengan mengusung tema besar; perlindungan hukum bagi lembaga pendidikan Islam dan pondok pesantren,” tambahnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: