7 Manfaat Tidur Siang yang Perlu Diketahui, Bagus Untuk Kesehatan Tubuh dan Kulit
Saat stres telah terkendali, Anda pun akan merasa lebih santai dan suasana hati bisa membaik. Hal ini dapat mengurangi risiko Anda terkena gangguan mental, seperti depresi.
3. Menurunkan tekanan darah
Selain kebiasaan merokok dan mengonsumsi makanan yang banyak mengandung garam, stres dan kelelahan juga bisa meningkatkan risiko terjadinya hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Tidur siang diketahui bisa menurunkan tekanan darah dan menjaganya tetap stabil. Riset menyebutkan bahwa orang yang rutin tidur siang dan tidur yang cukup setiap malamnya memiliki risiko lebih rendah terkena hipertensi.
Hal ini diduga karena tidur siang dapat mengurangi hormon stres kortisol, yaitu salah satu hormon yang dapat menyebabkan tekanan darah meningkat.
4. Keseimbangan Hormon
Ketidakseimbangan hormon merupakan alasan terbesar timbulnya berbagai masalah kecantikan. Beristirahat sebentar selama tidur siang akan membuat hormon lebih seimbang. Ini akan membantu mengurangi timbulnya jerawat dan juga pigmentasi kulit.
5. Anti Aging
Tidur siang juga akan mencegah terjadinya penuaan dini dan masalah kulit seperti keriput dan kerutan pada wajah. Ini akan mengontrol hormon stres Anda dan akan membuat kulit tampak lebih awet muda. Kulit akan lebih elastis karena selama tidur siang kolagen akan dibentuk.
6. Menurunkan Risiko Penyakit Jantung
Salah satu cara menurunkan risiko penyakit jantung bisa dilakukan dengan mencukupi waktu tidur siang maksimal 30 menit per hari. Hal ini sesuai dengan hasil studi yang dilakukan oleh peneliti dari Universitas Tokyo di Jepang di mana tidur siang selama 30 menit mampu menurunkan risiko penyakit jantung koroner.
Masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengonfirmasi manfaat dari tidur siang terhadap kesehatan jantung. Namun tidak ada salahnya untuk menerapkan kebiasaan ini mengingat masih banyak benefit yang bisa didapat dari tidur siang.
BACA JUGA:Cari Tahu Cara Menjaga Kesehatan Ginjal, Yuk! Tidak Cukup Cuma Minum Air Putih Saja, loh
BACA JUGA:Cobalah 6 Cara Sederhana Ini Untuk Menjaga Kesehatan Mental Anda!
7. Mengoptimalkan Daya Ingat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: