Destinasi Wisata Bali Yang Hits dan Wajib Untuk Dikunjungi!

Destinasi Wisata Bali Yang Hits dan Wajib Untuk Dikunjungi!

RADARPENA.CO.ID - Bali menawarkan berbagai tempat dan kegiatan menarik untuk segala jenis wisatawan, dari hamparan pantai berpasir putih hingga hiburan malam yang seru. Tak heran, Bali telah menjadi salah satu destinasi pantai terpopuler di dunia selama puluhan tahun.

Umumnya, di Bali terdapat banyak pura yang difungsikan untuk memuja Tuhan dalam manifestasinya sebagai Dewa sehingga terdapat istilah banyak Dewa yang membuat penyebutan Dewata (pulau dewata pulau seribu pura), yang penduduknya mayoritas menganut agama Hindu.

Dengan kentalnya tradisi dan budaya tersebut, pemandangan indah Bali menjadi semakin cantik yang dipadu dengan berbagai situs peninggalan maupun patung dewa-dewi.

Tempat wisata di Bali memang banyak diminati oleh para wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Tidak sekadar pantai, sebenarnya banyak tempat wisata di Bali yang dapat memberikan keindagan serupa.

Tidak heran kalau Pulau Dewata ini menjadi salah satu destinasi wisata paling populer di Indonesia, bahkan dunia. Meski Bali terkenal dengan pantainya yang kece banget, ternyata bukan cuma itu magnet yang dipunya pulau cantik ini.

BACA JUGA:

Penasaran apa saja destinasi wisata Bali? Berikut ini wisata destinasi yang telah dirangkum dari berbagai sumber. Simak yuk!

  • Air Terjun Aling-aling

Destinasi wisata Bali yang populer selanjutnya adalah air Terjun Aling-aling. Namanya adalah air terjun aling-aling yang bisa menjadi pilihan tepat untuk berlibur ketika di Bali.

Air terjun memiliki ketinggian sekitar 35 m yang terbilang unik karena dari puncaknya air jatuh ini terpecah menjadi dua terjunan yang bentuknya berdampingan, sementara air terjun yang sebelah kanan ini memiliki debit air yang lebih besar dibandingkan di sebelah kirinya.

Air terjun aling-aling berada di Jalan Raya Desa Sambangan, Sukasada Kabupaten Buleleng Bali. Ada tebing yang tinggi dan pepohonan yang membuat suasana makin dingin dan asri. Ada juga kolam yang bisa digunakan untuk berendam serta berenang.

 

  • Pantai Pandawa

Destinasi wisata Bali yang populer selanjutnya adalah Pantai Pandawa. Di Pantai Pandawa ini Anda bisa melakukan pijat refleksi dengan tarif yang ramah.

Di pantai ini Anda juga bisa hunting foto di beberapa lokasi sekitar Pantai Pandawa yaitu seperti Patung Panca Pandawa merupakan salah satu tempat berfoto yang bagus. Ada spot foto berupa ukiran nama Pantai Pandawa di tengah tebing yang tinggi. Tempat ini selalu menjadi tempat foto terfavorit.

 

  • Desa Wisata Penglipuran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: