New Honda Brio RS 2023, Mengusung Konsep Mobil Fun To Drive, Juga Semakin Sporty Dan Stylish
Honda Brio RS 2023 - New Honda Brio RS, tahun 2023 sekarang ini tampil semakin stylish, futuristik serta ditambah fitur yang semakin lengkap.
Pada Mei 2023 silam PT. Honda Prospect Motor (HPM) sebagai ATPM mobil merek Honda di Indonesia telah meluncurkan model baru dari Honda Brio RS.
Peluncuran model baru Honda Brio RS, dengan tetap mempertahankan mesin Brio yang kuat bertenaga dikelasnya serta performa yang prima.
Dapur pacu new Honda Brio memasang mesin 1,2Li-VTEC 4 silinder bertenaga 90 PS atau setara 90 tenaga kuda dan terbesar dikelasnya.
Mesin ini sudah sejak lama terkenal akan keiritan konsumsi bahan bakar, dengan transmisi 5 M/T dan teknologi CVT membuat akselerasi spontan.
Fitur keselamatan disematkan Dual-Front SRS Airbags, Struktur rangka G-CON + AC dan pengereman ABS + EBD.
BACA JUGA:
- New Honda Brio, Si Lincah, Berperforma kuat dan Tangguh
- Lulusan S1 Teknik Merapat! PT Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja Terbaru September 2023
- Harga OTR Honda CBR 250RR Rp 79,5 Juta, Cek Fitur Utama Motor Bergenre Balap ini
Mengusung semboyan Fun to Drive milik Honda mobil, atau berkendara yang menyenangkan Brio RS dihadirkan berikut pilihan warnanya yang memikat.
Warna Honda Brio RS 2023, memilik beragam pilihan antara lain terdapat warna baru yakni Electric Lime Metallic (terutama di Satya dan RS).
Warna lain seperti Stellar Diamond Pearl (RS), dan Meteoroid Gray Metallic (Tipe Satya dan RS),
Warna Poenix Orange Pearl With two-tone Colour option (RS),Crystal Black Pearl (Satya dan RS), Rallye Red (Satya) dan Taffeta White (Satya).
Warna -warna baru ini, mewakili warna-warna anak muda yang ceria, penuh semangat dengan ciri khas melekat yang sporty dan stylish.
New Honda Brio RS 2023 sekarang hadir dengan sejumlah penyempurnaan sekaligus menjadikan mobil lima penumpang ini, semakin keren.
BACA JUGA:
- Honda Vario 160, Dapur Pacunya Setara 15 Tenaga Kuda
- Honda Scoopy 2023 Tetap percayakan Rangka eSAF, di Bodi Motor
- Rangka Honda Vario 125 dituding Mudah Patah, Simak Penjelasan Astra Honda Motor
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: