Savefrom Bisa Simpan Video Youtube Shorts? Kamu Yakin?

Savefrom Bisa Simpan Video Youtube Shorts? Kamu Yakin?

Savefrom Youtube Shorts - Kalau kamu sering mendownload video dari Youtube, kamu pasti tidak asing dengan website yang satu ini. Savefrom. Savefrom sendiri adalah sebuah website yang berfungsi untuk mengunduh video dari Youtube.

Cara menggunakan website ini pun sangat mudah dan cepat, kamu tidak perlu melakukan registrasi akun atau login dengan akun google, dan lagi, website ini sepenuhnya gratis!

Tidak perlu diragukan lagi kecepatan penggunakan website ini, sudah ada banyak orang yang menggunakannya, dan kamu mungkin salah satunya.

Tapi kamu tahu gak? Ternyata Saveform sekarang bisa juga untuk mendownload Short Youtube loh! Sebelum lanjut, kamu tahu gak Short Youtube itu apa?

Shorts adalah fitur yang diperkenalkan oleh YouTube dimana kamu bisa mengunggah video singkat dengan durasi maksimal 60 detik, dan biasanya berisi tarian, tantangan, lip-syncing, cuplikan lucu, dan berbagai konten kreatif lainnya.

Fitur ini dihadirkan oleh Youtube karena banyaknya peminat video vieo pendek layaknya di salah satu Aplikasi yang menyediakan hal tersebut, TikTok

Fitur Shorts pada dasarnya adalah upaya YouTube untuk memungkinkan para kreator konten dan penontonnya untuk membuat, menemukan, dan menikmati video-video pendek yang seru dan menghibur.

Video Shorts ditampilkan dalam bentuk vertikal penuh, seperti yang biasa ditemukan di sosial media lainnya.

BACA JUGA:

Dan seperti yang sudah dikatakan diatas, kamu sekarang bisa mengunduh Youtube Short dengan website Saveform ini. Hal ini cukup menguntungkan, mengingat Youtube memiliki cara "menyimpan" video yang lebih kompleks di banding sosial media lainnya.

Cara mengunduh Youtube Short melalui Saveform pun tidak jauh berbeda seperti kamu mengunduh video Youtube dengan durasi panjang biasanya. 

Dan buat kamu yang baru akan mencoba website ini, berikut adalah caranya :

  • Buka Youtube dan carilah Video Short Youtube yang ingin kamu unduh.
  • Setelah menemukan videonya, kamu harus menyalin link video dengan cara menekan "Bagikan" lalu pilih "Salin Link" dari banyaknya pilihan untuk membagikan link Short Youtube.
  • Jika kamu sudah memastikan link tersalin, kamu bisa masuk ke dalam website SaveFrom atau klik disini
  • Kamu bisa menempelkan salinan link tadi ke kolom download yang sudah website SaveForm sediakan
  • Setelah itu, kamu hanya perlu menekan "Download" dan menunggu sampai video kamu berhasil diunduh

Ternyata mudah bukan untuk mendownload Short Youtube dengan website Saveform ini? 

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: