Rekomendasi Motor Matik Dengan Harga Dibawah 20 Juta

Rekomendasi Motor Matik Dengan Harga Dibawah 20 Juta

JAKARTA, RADARPENA -  Inilah beberapa rekomendasi motor matic di bawah 20 jutaan terbaik 2023, diketahui jenis motor matic masih menjadi primadona di Indonesia karena harganya yang terjangkau serta simple dipakai.

Motor jenis skuter matic kian digemari masyarakat Indonesia. Mengutip data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), prosentase penjualan motor matic di Indonesia terlihat kian meningkat dari tahun ke tahun.

Pada pembuka tahun 2022, 88,66% motor baru yang dijual di Indonesia berjenis skutik. Sedangkan 5,83% merupakan model sport dan sisanya 5,51% motor bebek. Tak heran kalau para produsen motor juga gencar menawarkan varian skutik dengan harga bervariasi.

BACA JUGA:Mobil Pajero Sport 2023, Off Roader Yang Sederhana Namun Tangguh

Berikut ini rekomendasi motor matik dengan harga di bawah 20 jutaan 2023 yang dirangkum melalui berbagai sumber.

Beat Street

Memiliki tampilan sporty dilengkapi fitur modern, Beat Street menjadi salah satu motor matic murah di bawah 20 jutaan. Bermesin 109.5cc, 4 – Langkah, SOHC, eSP hingga dibekali injeksi (PGM-FI) yang membuat suplai bahan bakar awet. Dari laman resminya, Beat Street dibandrol Rp 18.376.000.

Mio M3

Dari deretan daftar motor matic harga di bawah 20 jutaan 2023, Mio M3 menjadi yang paling termurah. Produk Yamaha ini hadir untuk kelas menengah ke bawah yang dibekali mesin 125cc serta fitur yang tidak ketinggalan zaman. Melansir dari laman resminya, Mio M3 dibandrol dengan harga Rp 17.235.000

Honda Genio

Sama seperti BeAT, Honda Genio yang memiliki tampilan mirip Scoopy juga digambarkan sebagai tunggangan anak muda. Tetapi motor matic ini juga memenuhi beberapa kategori ramah keluarga. Honda menyematkan mesin 110 cc pada Honda Genio. Konsumsi BBM dari Honda Genio sekitar 59,1 km per liter.

Honda Genio ini memiliki kapasitas bagasi 14 liter, power charger di dalam bagasi dan lampu depan LED. Honda Genio yang dijual mulai Rp17,6 juta ini ditawarkan dalam dua model, yakni Fabulous (sporty) dan Radiant (elegant).

BACA JUGA:Wuling Almaz – SUV Tiongkok Dengan Tekonologi Dan Penampilan Kece

Suzuki Address FI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: