Infused Water: Meningkatkan Kesehatan dengan Minuman yang Menyegarkan

Infused Water: Meningkatkan Kesehatan dengan Minuman yang Menyegarkan

Dalam membuat infused water, bahan yang digunakan bisa bervariasi. Hal itu karena tergantung pada selera masing-masing orang. Ada sebagian orang membuatnya dengan menggunakan potongan apel dan kayu manis. Sementara beberapa lainnya lebih memilih menggunakan buah-buahan lain seperti stroberi, lemon, atau mentimun. 

BACA JUGA:Mengulik Sejarah Cengkeh: Perjalanan Sejarah dan Manfaatnya bagi Indonesia

 

Nah, tergantung dari bahan apa yang kamu gunakan, berikut manfaat infused water yang bisa kamu dapatkan bagi tubuh:

1. Memenuhi Kebutuhan Cairan

Pada umumnya, orang yang bosan atau kurang menyukai air putih akan memilih mengonsumsi minuman yang memiliki rasa, seperti kopi, teh, atau minuman ringan kemasan. Namun, hal itu sebenarnya bisa membuat tubuh semakin kekurangan cairan karena adanya kandungan kafein. Selain itu, minuman-minuman tersebut juga mengandung kadar gula dan kalori yang tinggi dibandingkan dengan air mineral.

Infused water merupakan salah satu minuman yang baik yang bisa kamu pilih sebagai pengganti (sementara) air putih. Adanya tambahan irisan buah dan sayuran bisa memberikan rasa dan aroma pada air putih, sehingga tidak membosankan untuk diminum. Selain itu, buah dan sayuran seperti lemon dan mentimun juga mengandung elektrolit, sehingga bisa menghidrasi tubuh kamu dengan lebih baik.

BACA JUGA:Manfaat Daun Pepaya Yang Membuat Tubuh Menjadi Sehat, Yuk Simak!

2. Antipenuaan

 

Dengan tambahan buah-buahan yang kaya antioksidan, seperti delima dan stroberi, manfaat infused water dianggap mampu melawan efek penuaan. Hal ini karena buah-buahan tersebut antioksidan yang bermanfaat untuk menangkal radikal bebas yang memiliki efek buruk bagi tubuh. 

 

Namun, agar lebih efektif untuk mencegah penuaan, ada baiknya kamu mengonsumsi beragam buah dan sayur-sayuran utuh juga. Dengan minum infused water dan mengonsumsi buah dan sayuran utuh secara rutin, kamu bisa meningkatkan kadar antioksidan dalam tubuh yang  bisa menghambat proses penuaan.

 

3. Membantu Menurunkan Berat Badan

 

Memilih minum infused water alih-alih minuman manis bisa mengurangi asupan gula atau karbohidrat  yang berpengaruh terhadap berat badan. Selain itu, memperbanyak minum air putih juga bisa meningkatkan metabolisme dan memberi perasaan kenyang, sehingga bisa membantumu untuk mengurangi berat badan.

BACA JUGA:Intip! Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan, Salah Satunya Baik Untuk Ibu Hamil

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: