Selamat Ulang Tahun Pak Jokowi!

Selamat Ulang Tahun Pak Jokowi!

JAKARTA, RADARPENA - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo berulang tahun ke-62 hari ini, Rabu, (21 Juni 2023). Jokowi lahir di Surakarta, Solo, Jawa Tengah pada 21 Juni 1961, anak dari pasangan Noto Mihardjo dan Sudjatmi.

Jokowi mengaku tidak pernah merayakan hari ulang tahun semenjak lahir hingga sekarang. Saat dikonfirmasi wartawan, Jokowi menjawab, Ia hanya orang desa dan tidak pernah melakukan itu (perayaan). Pada usia ke-60, Jokowi juga tidak mengadakan acara yang spesial.

"Seperti tahun-tahun yang silam, saya tak terbiasa merayakan hari ulang tahun sendiri. Apalagi sekarang, di saat negeri ini tengah membutuhkan kerja keras kita semua untuk bersama-sama keluar dari pandemi," tulis Jokowi, diakun Instagramnya @jokowi.

BACA JUGA:Diminta Tiru Cara Los Angeles Kurangi Polusi, Udara Jakarta Sudah Mengkhawatirkan

Ucapan Ulang Tahun dari Pedangang Pasar

Pada momen hari ulang tahunya, Presiden Jokowi tetap melakukan blusukan ke Pasar Parung, Kecamatan Parung dan Pasar Prumpung, Gunung Sindur, Bogor.

Ada hal menarik ketika Jokowi menyambangi Pasar Pagi Parung.  Pada saat turun dari mobil kepresidenan, Jokowi disambut dengan nyanyian Selamat ulang tahun dari para pedagang pasar.
Lagu selamat ulang tahun terus dinyanyikan warga saat Jokowi menyambangi satu persatu pedagang pasar tersebut.

BACA JUGA:DPRD Kota Bekasi Konsultasi Ke Kemenkumham Soal Raperda Kesehatan dan Pendidikan

Selain berdialog dengan para pedagang, Jokowi memberikan bantuan sembako dan bantuan langsung tunai (BLT) kepada para pedagang. Untuk BLT, orang nomor satu di Indonesia ini menyerahkan 800 paket BLT dengan nilai masing-masing sebesar Rp 1,2 juta, sementara untuk paket sembako jumlahnya lebih banyak lagi.

Selanjutnya, Jokowi menyambangi Pasar Prumpung< Gunung Sindur. Jokowi mengelilingi pasar sembari membagikan bansos kepada para pedagang.

Usai menyapa pedagang di luar pasar, Jokowi dicegat oleh para awak media untuk melakukan wawancara. Pada saat itu para wartawan mengucapkan selamat ulang tahun kepada Jokowi.

BACA JUGA:Masyarakat Kota Bekasi Sambut Roadshow Bus KPK

Ucapan Selamat dari Para Menteri

Sejumlah menteri seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengucapkan ulang tahun ke-62 kepada Presiden Joko Widodo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: