JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Raphinha penyerang klub Liga Spanyol, Barcelona yang sukses mengalahkan Bayern Munchen pada Liga Champions 2024-2025.
Barcelona menang dengan skor 4-1 pada matchday ketiga UCL 2024-2025 24 Oktober 2024 dini hari WIB.
Tiga gol El Blaugrana berhasil dicetak hattrick oleh Raphina pada menit ke 1, 45, dan 56. Serta gol dari Robert Lewandowski pada menit ke 35.
Sementara gol penghibur Bayern Munchen berhasil dicetak oleh Harry Kane pada menit ke 18.
Dalam catatan pertemuan kedua tim, Barcelona selalu menelan kekalahan dalam enam pertemuan terakhir lawan Die Roten.
Dengan kemenangan yang berhasil diraih pasukan Hansi Flick sukses memutus catatan buruk lawan Die Roten.
Laga tersebut dihelat di kandang Barcelona di Stadion Olimpiade Lluis Companys.
BACA JUGA:Update Klasemen Terbaru Liga Champions Usai Barcelona dan Man City Pesta Gol
BACA JUGA:Hasil Barcelona vs Bayern Munchen, Hat-trick Raphinha Bawa Blaugrana Menang 4-1
Pelatih Barcelona, Hansi Flick yang juga pernah memegang kendali Bayern Munchen.
Pada perempat final Liga Champions musim 2019-20 Bayern Munchen sukses permalukan Barcelona dengan skor 8-2.
Laga bersama Barcelona ini merupakan pertandingan yang ke 100 bersama klub LaLiga.
“Ini adalah malam yang sangat membahagiakan. Untuk pertandingan ini, apa yang kami lakukan sebagai sebuah tim. Itu adalah hal terpenting bagi saya. Bisa menang seperti ini, di hadapan para penggemar kami, adalah hal yang istimewa”," terang Hansi Flick, dikutip dari laman Aljazeera.
Kemenangan El Blaugrana ini sukses mencatatkan hasil kemenangan kedua yang berhasil diraih di Liga Champions dan membawa naik ke peringkat ke 10 klasemen Liga Champions dengan mengemas enam poin.
Dilansir dari laman resmi UEFA, Raphinha mengaku senang bisa bermain dan juga jadi kapten.