Tak Masuk Tim Pemenangan, Ahok Pasti Libatkan Diri Ikut Kampanye Pramono-Rano di Pilkada Jakarta 2024

Minggu 15-09-2024,14:41 WIB
Reporter : Gatot Wahyu
Editor : Gatot Wahyu

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta Pramono Anung-Rano Karno mengatakan mantan Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok pasti terlibat dalam kampanye di Pilkada Jakarta 2024.

Meski tak dilibatkan dalam tim pemenangan, Pramono berkelakar Ahok pasti bakal terlibat dengan sendirinya.

"Pak Ahok nggak usah dilibatkan aja, pasti terlibat," kelakar Pramono di Rumah Pemenangan, Menteng, Jakarta Pusat pada Minggu, 15 September 2024.

Kata Pramono dalam waktu dekat dirinya didampingi Rano Karno bakal bertemu dengan Ahok.

BACA JUGA:

"Dalam waktu dekat ini, di minggu ini, saya dan Bang Doel (Rano Karno) akan bertemu dengan Pak Ahok. Tempatnya Pak Ahok yang menentukan," ucapnya.

Tak hanya Ahok, Pramono juga bakal sowan ke para mantan gubernur DKI Jakarta lainnya.

"Dengan Mas Anies, kami sudah mengajukan dan kelihatannya akan bertemu dengan Mas Anies yang terakhir. Jadi urutannya memang Bang Foke, Bang Yos, Pak Ahok, kemudian Mas Anies," pungkasnya.

Di sisi lain tambah Pramono, pihaknya tidak akan menggunakan politik identitas untuk menggaet pemilih di Pilkada Jakarta.

Pramono mengatakan, timnya bakal fokus adu gagasan, program, dan visi misi untuk menggaet pemilih di Jakarta.

BACA JUGA:

"Kami semua bersepakat bahwa tidak menggunakan politik identitas, tidak ada hal yang berkaitan dengan etnisitas. Jadi kami betul-betul akan beradu program, gagasan, visi," katanya.

Pramono menambahkan, tim pemenangan bakal mengusung konsep politik riang gembira di Pilkada Jakarta.

"Yang menjadi prinsip dari tim pemenangan ini. Saya dan Bang Doel menyampaikan bahwa politiknya harus politik yang gembira," ujar Pramono.(cahyono)

 

Kategori :