Sahroni Resmi Ditunjuk Jadi Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024

Minggu 08-09-2024,16:37 WIB
Reporter : Gatot Wahyu
Editor : Gatot Wahyu

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem Ahmad Sahroni resmi ditunjuk oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus sebagai Ketua tim pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur (Cagub-Cawagub) DKI Jakarta, Ridwan Kamil-Suswono.

"Gabungan Partai Koalisi KIM Plus menunjuk Ahmad Sahroni menjadi Ketua tim pemenangan RK - Siswono di DKI Jakarta," kata Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Dasco kepada wartawan, Jakarta, Minggu, 8 September 2024.

Sebelumnya, susunan tim pemenangan Ridwan Kamil-Suswono disebut segera diumumkan ke publik.

Tim pemenangan itu nantinya terdiri dari internal partai di KIM Plus.

BACA JUGA:

"Insyaallah minggu ini beres," kata Ridwan Kamil di Jakarta, Kamis, 5 September 2024.

Mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) itu memastikan tim pemenangannya akan berasal dari internal partai politik KIM Plus.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari fraksi PKS, Khoirudin berharap agar tim sukses (timses) Ridwan Kamil-Suswono dibentuk dengan adil, proporsional, dan transparan.

"Tentu masing-masing partai punya modal sendiri-sendiri, modal kursi, modal suara, kita ingin agar timses ini nanti diberlakukan dengan adil dan proporsional, transparan," ujarnya.

Di sisi lain, Khoirudin yakin Ridwan Kamil-Suswono mampu merebut suara pemilih Anies Baswedan di Pilkada 2024.

BACA JUGA:

Pasalnya kata, politisi PKS tersebut, pasangan Rido diusung 12 partai politik (parpol) yang memiliki kursi di parlemen.

Sehingga anggota dewan dari partai pengusung, dapat menggerakan masing-masing relawannya untuk menggaet suara pemilih Anies Baswedan.

Dia mengibaratkan sepak bola, untuk menggaet suara pemilih Anies Baswedan, pihaknya akan menggunakan strategi total football.

"Tentu total football buat kita semua para partai semua, kan kita ada 12 partai ya yang mengusung. Kalau dihitung kursinya 106," kata Khoirudin dikutip Minggu, 8 September 2024.

Kategori :