JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut B. Pandjaitan mengungkapkan bahwa kerja sama antara Indonesia – Singapura terjalin sangat baik dan strategis. Hal itu disampaikannya saat menghadiri Memorandum of Understanding (MoU) Announcement on Cross Border Electricity Interconnection, yang merupakan salah satu rangkaian agenda International Sustainability Forum 2024 (ISF 2024) hari pertama, Kamis 5 September 2024.
“Kemitraan Indonesia - Singapura sangat baik dan strategis bagi kedua negara, dan perjanjian hari ini juga merupakan langkah maju yang signifikan dalam komitmen bersama kita untuk masa depan yang berkelanjutan,” kata Menko Luhut.
Menko Luhut memaparkan, dengan adanya perjanjian ini, baik Singapura maupun Indonesia akan mendapatkan keuntungan masing-masing.
BACA JUGA:Ditanya Soal Revisi UU Pilkada, Begini Komentar Singkat Luhut Binsar
“Bagi Singapura, kerja sama ini akan mengamankan pasokan listrik bersih, yang didukung oleh sistem penyimpanan energi baterai dan solar PV yang diproduksi di Indonesia. Sedangkan bagi Indonesia, ini menandai perubahan penting dalam landscape ekspor energi kita. Jadi, menurut saya, ini menguntungkan bagi kedua negara. Ini yang penting,”jelas Menko Luhut.
Selain itu, Menko Luhut mengungkapkan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah awal dalam transisi Indonesia dari pengekspor bahan bakar fosil menjadi pengekspor energi terbarukan.
“Ini juga akan mempercepat pengembangan industri hijau kita dalam bidang solar PV dan BESS, yang menciptakan green jobs bagi masyarakat kita,” ujarnya.
“Hari ini, saya sangat senang bahwa kita akan menyaksikan tonggak penting lainnya dalam kerja sama ini. Saya percaya bahwa kerja sama ini akan berjalan sesuai dengan prosedur pemerintah dan bisnis yang tepat, dengan di mana tetap setia pada tujuan awalnya,” tambahnya.
Lebih jauh, lanjut Menko Luhut, dirinya berharap agara Indonesia - Singapura dapat terus mendorong kerja sama dalam bidang investasi dan kolaborasi, membangun bersama mengenai pertumbuhan berkelanjutan.
“Saya ingin menyampaikan di forum ini bahwa kolaborasi kita dengan Singapura sangat, sangat-sangat baik. Kemarin saya makan siang dengan Pak Teo (Senior Minister and Coordinating Minister for National Security, Teo Chee Hean) dan Pak Tan (Singapore Minister for Manpower and Second Minister for Trade and Infra, Tan See Leng) di kantor saya, kami sepakat untuk terus maju bersama-sama. Jadi saya yakin Indonesia bisa menjadi mitra yang baik bagi Singapura. Jadi mari kita tingkatkan kepercayaan ini untuk mendukung proyek kita Bersama untuk potensi manfaat ini bagi masyarakat Indonesia dan masyarakat Singapura,” pungkas Menko Luhut.***