7 Ide Menu Sarapan untuk Penderita Asam Lambung, Cegah Perut Perih!

Senin 29-07-2024,15:05 WIB
Reporter : Marta Saras
Editor : Marta Saras

Pilihan selanjutnya yang dapat Anda masukkan ke dalam menu sarapan adalah sayuran. Kebanyakan jenis sayuran merupakan pilihan bagus dan memiliki manfaat tambahan berupa peningkatan asupan serat. Pastikan untuk menghindari sayuran yang mengandung asam dan memiliki rasa pedas seperti tomat, paprika, hingga cabai, karena dapat memicu kambuhnya asam lambung. Selain itu, Anda juga diminta untuk berhati-hati ketika mengonsumsi bawang merah dan bawang putih saat sarapan. Sayuran jenis bawang-bawangan ini dapat memicu iritasi dan memicu asam lambung naik.

BACA JUGA:

Kacang-kacangan


Edamame--

Konsumsi kacang-kacangan seperti kedelai, edamame, kacang polong, dan buncis baik untuk penderita asam lambung. Beberapa produk dari kacang seperti tahu, tempe, dan miso, dapat menjadi alternatif yang baik daripada mengonsumsi daging. Makanan jenis ini juga bebas dari kolesterol, tinggi protein, dan kaya akan serat.

Ubi dan kentang 

Ubi dan kentang merupakan salah satu jenis makanan yang mengandung karbohidrat kompleks. Dikutip dari Livestrong, ubi dan kentang memiliki berbagai nutrisi dan serat yang baik untuk penderita asam lambung. Meskipun demikian, hindari mengonsumsi ubi atau kentang yang dimasak dengan cara digoreng dan dicampur dengan bawang-bawangan. Makanan seperti ubi goreng, kentang goreng, dan hash brown memiliki banyak lemak sehingga memicu asam lambung.

Nah, itulah beberapa ide menu untuk sarapan yang baik untuk penderita asam lambung. Semoga bermanfaat!

Kategori :