Daya tarik Kasih Restaurant adalah penyajian makanan tradisional Indonesia dengan cara modern.
Salah satu makanan yang populer di Kasih Restaurant adalah olahan tempe yang dikemas secara modern dengan lettuce wrap.
Selain itu, Kasih Restaurant juga menyajikan menu khas Indonesia lainnya, yaitu bakmi goreng, nasi goreng, sate ayam, ayam rujak, dan berbagai hidangan vegan yang lezat.
5. Cabe Meguro Tokyo
Selanjutnya ada Cabe Meguro, restoran khas Indonesia yang berada di Tokyo, Jepang. Cabe Meguro menyajikan masakan rumahan yang bikin rindu kampung halaman.
Seperti nasi goreng, gado-gado, karedok, sate ayam, sate kambing, sate lilit Bali, tempe, tahu isi, lumpia, martabak, sop buntut, hingga berbagai olahan tumis.
Itulah tadi beberapa restoring khas Indonesia yang terkenal di luar negeri. Kita pribadi harus berpatut bangga karena ada orang yang aktif memperkenalkan budaya Indonesia yang lebih luas.
Semoga artikel ini juga bisa menjadikan inspirasi bagi kalian yang mungkin tinggal di luar negeri dan memiliki jiwa bisnis sekaligus bermanfaat bagi Nusa dan Bangsa.