Namun, Zaki juga mengungkapkan bahwa keputusan akhir mengenai pencalonan dan strategi koalisi Partai Golkar dengan partai lain akan ditentukan oleh dewan pimpinan pusat (DPP).
Hal ini termasuk apakah Golkar akan berkoalisi atau mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur secara mandiri.
"DPP akan mempertimbangkan semua faktor, termasuk hasil penjajakan dan peluang kemenangan di pilkada mendatang," tambah Zaki.