Mengenal Budaya Tari Pendet Bali

Minggu 28-04-2024,12:22 WIB
Reporter : Anggie Himan
Editor : Dimas Satriyo

Jakarta,Radarpena.Disway.id - Tari Pendet adalah suatu tarian tradisional yang khas dari daerah Bali, yang dapat dilakukan secara berpasangan atau berkelompok. Tari Pendet sering dijumpai pada saat upacara-upacara keagamaan (bebali), yang biasanya dipentaskan. Maka dari itu, tari pendet dianggap sakral sebab memiliki peranan yang sangat penting dalam kegiatan sosial dan keagamaan di Bali. Dalam masyarakat Bali, tari pendet memiliki dua fungsi yakni sebagai tari Wali yang dipentaskan saat upacara keagamaan, dan sebagai tari balih-balihan yang dipentaskan dalam prosesi penyambutan.

 

Sejarah Tari Pendet

Dari semua jenis tarian dari daerah Bali, tari pendet adalah salah satu tarian yang paling tua. Dimana tarian ini sudah ada sejak tahun 1950. Awal mula tarian ini muncul adalah sebagai tarian sembahan yang dilakukan ketika sembahyang di pura-pura. Tarian ini ditujukan sebagai bentuk ucapan selamat datang atas turunnya dewa di Bumi. Tari pendet adalah hasil dari gubahan maestro seni tari dari Bali yang bernama I Wayan Rindi.

BACA JUGA:Jelang Weekend, 9 Rekomendasi Tempat Wisata Populer Untuk Isi Liburan di Kawasan Kota Tua

BACA JUGA:Sudah Pernah Dengar atau Belum? Ini 3 Simbol Budaya yang Ada di Indonesia

Gerakan tari pendet diambil dari pakem-pakem gerakan tari pendet dewa atau tari pendet asli yang dilakukan untuk persembahan. Tanpa menghilangkan nilai religi, sakral, dan keindahan tari ini, I Wayan beserta temannya bernama Ni Ketut Reneng berhasil memasukkan suatu unsur tarian pendet dewa ke dalam tari pendet yang populer hingga saat ini.

 

Sehingga seiring berjalannya waktu, fungsi asli dari tarian ini mulai berubah. Sekarang, tari pendet digunakan sebagai sarana pertunjukan dan juga ucapan tarian penyambut atau selamat datang.

 

Nilai di Dalam Tari Pendet

Dalam tari pendet ada beberapa nilai karakter yang bisa dipelajari dan menambah wawasan kita tentang budaya. 

Dengan mempelajari budaya tarian ini kita juga bisa mempromosikan kepada orang banyak agar semakin banyak orang yang tahun tarian Pendet ini. 

 

Berikut nilai-nilai dalam Tari Pendet

Kategori :