JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Jadwal pertandingan Liga Champions 2023-2024 babak delapan besar atau perempat final akan mempertemukan Real Madrid vs Manchester City yang akan dilaksanakan pada 10 April 2024.
Duel lanjutan UCL Los Blancos vs The Citizens akan digelar di Stadion Santiago Bernabeu, kick off akan dimulai pada pukul 02.00 WIB.
Pertandingan ini dapat disaksikan melalui siaran langsung di SCTV dan streaming di Vidio, link tersedia di akhir artikel.
Diprediksi pertandingan akan berjalan dengan seru dan menarik, Los Blancos memiliki peluang menang di markas sendiri.
Pada musim lalu kedua tim bertemu di babak semifinal yang digelar di Stadion Bernabeu yang berakhir dengan skor 1-1 di leg pertama.
BACA JUGA:
- Hasil Laga Uji Coba Timnas Indonesia vs UEA 1-0, Gol Witan Bawa Kemenangan Garuda
- Link Live Streaming Manchester United vs Liverpool Liga Inggris 7 April 2024
Sementara di leg kedua Real Madird takluk dengan skor 4-0 yang digelar di Etihad Stadium pada 18 Mei 2023 lalu.
Di babak final Manchester City berhadapan dengan Inter Milan dan berhasil dimenangkan oleh The Citizens meraih gelar juara Liga Champions.
Manchester City berhasil melaju ke babak perempat final usai singkirkan FC Copenhagen dengan skor agregat 6-2.
Sementara Real Madrid melaju ke babak perempat final usai singkirkan RB Leipzig dengan skor 2-1.
Pada laga terakhir tim tuan rumah berhasil menang atas Athletic Bilbao dengan skor 2-0 pada 1 April 2024.
Sementara pada laga terakhir Manchester City berhasil meraih kemenangan atas Crystal Palace dengan skor 4-2.
Real Madrid akan menampilkan pertandingan yang maksimal di laga kandang leg 1 Liga Champions perempat final ini.
Pasalnya Los Blancos memiliki waktu istirahat yang lebih panjang usai tak bermain di akhir pekan pertandingan Liga Spanyol.
"Kamu harus selalu siap mulai dari awal hingga akhir. Di sini, semuanya adalah tentang kemenangan. Hasil imbang atau kekalahan jelas bukan menjadi pilihan," ujar bek Antonio Rudiger dilansir dari laman resmi klub.