Waspada! Data Keuangan Anda Tak Lagi Aman, Malware Trojan Coyote Keuangan Mengintai di 2024

Selasa 13-02-2024,11:00 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

Ia bahkan dapat meminta kata sandi kartu bank tertentu dan membuat halaman palsu untuk memperoleh kredensial pengguna.

 

Data telemetri Kaspersky menunjukkan sekitar 90 persen infeksi Coyote berasal dari Brasil, sehingga memberikan dampak besar pada keamanan siber finansial di wilayah tersebut.

saat kita menghadapi meningkatnya jumlah ancaman dunia maya, sangatlah penting bagi masyarakat dan bisnis untuk melindungi aset digital mereka.

 

Cara Terhindar dari Trojan Perbankan

Untuk perlindungan terhadap ancaman finansial, Kaspersky merekomendasikan:

  • Instal hanya aplikasi yang diperoleh dari sumber terpercaya.
  • Tidak menyetujui hak atau izin yang diminta oleh aplikasi tanpa terlebih dahulu memastikan hak atau izin tersebut sesuai dengan rangkaian fitur aplikasi.
  • Jangan pernah membuka link atau dokumen yang disertakan dalam pesan yang tidak terduga atau tampak mencurigakan.
  • Gunakan solusi keamanan andal, yang melindungi diri dan infrastruktur digital Anda dari berbagai ancaman siber finansial.

 

Untuk melindungi bisnis dari malware finansial, pakar keamanan Kaspersky merekomendasikan:

  • Memberikan pelatihan kesadaran keamanan siber, khususnya bagi karyawan yang bertanggung jawab di bidang akuntansi, yang mencakup instruksi tentang cara mendeteksi halaman phishing.
  • Meningkatkan literasi digital staf.
  • Mengaktifkan kebijakan Tolak Default untuk profil pengguna penting, khususnya di departemen keuangan, yang memastikan bahwa hanya sumber daya web sah yang dapat diakses.
  • Menginstal update dan patch terkini untuk semua perangkat lunak yang digunakan.
Kategori :