BACA JUGA:LRT Jabodebek Telah Layani Lebih dari 4 Juta Pengguna Sepanjang Tahun 2023
DJ di tangkap di lokasi persembunyiannya di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan pada Senin 8 Januari 2024.
Dari penangkapan pelaku, polisi juga berhasil mengamankan barang bukti sebuah senjata tajam yang diduga ia gunakan saat melakukan pembacokan terhadap Sutomo. Korbannya yang merupakan pedagang semangka di pasasr induk Kramat Jati, Jakarta Timur.
“Pelaku yang melakukan pembacokan langsung kabur ke Pamulang ke tempat omnya di Pamulang,” kata Tuti kepada wartawan, Senin 8 Januari 2024.
Tuti membeberkan, penangkapan terhadap DJ tidak lebih dari 1×12 jam alias jangka waktu per satu hari. Pihaknya langsung menindaklanjuti kasus ini saat jajarannya mendapatkan laporan pada waktu subuh. Tim Unit Reskrim langsung datang ke lokasi untuk melalukan pemeriksaan di lapangan.
“Belum 1×12 jam saja juga belum, karena kami dapat info tadi pagi jam 04.00 WIB dan langsung ke tempat kejadian perkara (TKP) anggota Kanit Reskrim dan rekan-rekan ke TKP langsung pengembangan dan itu ketangkap di Pamulang,” jelas Tuti.
Meski begitu, polisi masih mendalami motif dari penyiraman air keras dan pembacokan yang dilakukan DJ terhadap Sutomo.
“Motif masih kami dalami soalnya baru ketangkap tadi dan kami masih dalami,” pungkas Tuti.