Ide Kreatif ! Cara Membuat Sushi Roll Sendiri, Murah Meriah Jadi Bekal Favorit Buah Hati Anda

Minggu 15-10-2023,21:09 WIB
Reporter : Verly
Editor : Dimas Satriyo

Tim radarpena - Halo Bunda. Kali ini kita bertemu dalam Kreasi Bunda Radarpena dalam inspirasi masakan Bunda Kreatif.

Tak terasa, besok kita sudah menyambut hari Senin kembali. Bagaimana, apakah Bunda Kreatif radarpena sudah memiliki inspirasi tentang bekal sang Buah besok?

Jika Bunda Radarpena sedang mencari inspirasi masakan atau ide kreatif untuk bekal Sang Buah Hati tercinta dengan bahan murah, meriah, namun lezat, maka kali ini Bunda akan mendapat inspirasi yang tepat.

Dalam artikel kali ini, kita akan bersama - sama menyimak cara membuat Sushi Roll yang pastinya akan menjadi menu favorit bagi Sang Buah Hati ketika menyambut bekalnya besok.

Tentunya bahan yang akan digunakan adalah bahan sederhana, tidak mahal, dan pastinya selalu tersedia sebagai bahan dapur  sehari - hari.

Sushi merupakan sebuah hidangan khas Jepang yang terdiri atas dua bagian, yaitu nasi dan makanan yang diletakkan di atas nasi tersebut (neta). 

 

 

Nasi yang digunakan untuk shari pada umumnya menggunakan nasi Jepang yang dicampurkan dengan gula, dan cuka, sehingga terasa sedikit manis dan asam. 

Sementara neta pada umumnya berupa hidangan laut, telur, dan sayuran, baik mentah maupun matang.

Tanpa perlu berlama -lama lagi, yuk kita mulai bikin!

 

Tahap Pertama, Persiapkan Bahan utamanya :

1. Bahan :

  • Nasi pulen
  • Wortel
  • Sosis
  • Daun bawang
  • Lada
  • Garam 
  • Kaldu bubuk
  • Minyak wijen
  • 4 telur utuh
  • Rumput laut 

 

 

2. Cara membuat :

  1. Kupas wortel sosis potong ukuran kotak kecil - kecil
  2. Potong daun bawang iris tipis - tipis
  3. Rebus wortel hingga setenga matang angkat dan tiriskan
  4. Siapkan wadah masukan irisan sosis yang sudah di potong dadu beserta daun bawang lalu masukan wortel lalu masukan 4 telur utuh berikan garam lada dan kaldu bubuk minya wijen sesuai selera aduk hingga tercampur rata
  5. Siapakan teflon anti lengket tuang sedikit saja minyak lalu lap setelah panas.
  6. Masukan  adonan  telur kedalam teflon ratakan hingga agak tipis gulung geser ke pinggir lalu tuang kembali adonan telur ratakan begitu seterus nya hingga adonan habis setelah itu angkat sisihkan
  7. Ambil nasi yang sudah dingin letakan diatas rumput laut sambil di tekan - tekan atur nasi sesuai dengan ukuran rumput laut nya lalu beri telur gulung diatas nasi lalu gulung perlahan - lahan sambil agak di tekan setelah itu potong sushi sesuai selera 
  8. Sushi roll ini mudah sekali cara membuatnya. bisa juga bekal anak - anak sekolah selamat mencoba
Kategori :