Manfaat daun kelor ini terjadi berkat kandungan serat larut dan tidak larut di dalamnya. Serat larutnya akan larut dalam air dan berubah menjadi gel. Ini dapat memperlambat proses pencernaan dan membuat rasa kenyang bertahan lebih lama.
Sementara serat tidak larutnya bekerja dengan menambah volume tinja, sehingga lebih mudah ketika melewati saluran pencernaan. Ini dapat menurunkan risiko sembelit atau susah buang air besar.
3. Meningkatkan gairah seksual
Biasanya saat hormon stres sedang meningkat atau disebut dengan kortisol atau disebut dengan penurunan gairah seksual.
Cara ampuh untuk mengatasi masalah tersebut biasanya dengan mengonsumsi daun kelor , sebab daun kelor bekerja sebagai afrodisiak. Artinya, mampu meningkatkan mood positif dan melancarkan aliran darah.
4. Menurunkan kadar gula darah
Manfaat daun kelor yang pertama yaitu bisa untuk menurunkan kadar gula darah yang ada di dalam tubuh.
Jika kadar gula darah tinggi maka akan mengakibatkan beberapa penyakit yang akan muncul seperti, penyakit jantung dan penyakit ginjal.
Maka dari itu kita sangat penting untuk menjaga kadar gula darah dalam tubuh seperti menjaga pola makan, salah satunya dengan konsumsi daun kelor .
Cara kerjanya dengan meningkatkan efektivitas kerja dari hormon insulin guna mencegah resistensi insulin. Terkait manfaat ini, penelitian lebih lanjut masih diperlukan.
5. Mampu kurangi peradangan
Manfaat daun kelor yang kelima yaitu mampu kurangi peradangan, dengan mengonsumsi daun kelor mampu menghambat peradangan.
Studi pada hewan dan tabung reaksi mendukung penggunaan daun kelor, meskipun masih relatif sedikit penelitian yang mengkonfirmasi efek ini pada manusia.
6. Mampu menjaga kesehatan hati
Daun kelor cocok untuk dikonsumsi seseorang yang memiliki riwayat penyakit tuberkulosis.
Sebab daun kelor memiliki konsentrasi polifenol yang tinggi yang bermanfaat untuk melindungi hati dari kerusakan oksidatif dan juga berperan penting untuk meningkatkan kadar protein hati.